Berita Terbaru

Lihat Lebih Banyak
Jadwal Timnas U-22 Berubah, Indra Sjafri Merasa Diuntungkan

Bangkok – Perubahan jadwal Timnas Indonesia U-22 di ajang SEA Games 2025 disambut baik Indra Sjafri. Pelatih Garuda Muda itu mengaku diuntungkan, kenapa?Indonesia awalnya masuk Grup C bersama Singapura, Filipina, dan Myanmar. Sedianya Singapura akan menjadi lawan perdana Indonesia pada 5 Desember.Namun Singapura akhirnya dipindahkan ke Grup A setelah Kamboja mengundurkan diri dari cabang olahraga sepakbola putra. Laga perdana Indonesia pun berubah menjadi 8 Desember melawan Filipina, lalu kontra Myanmar pada 12 Desember. “Awalnya tiga pertandingan, tapi berubah menjadi dua kali. Ini cukup positif bagi kami,” kata Indra Sjafri saat memberikan keterangan, Kamis (4/12/2025).Dengan perubahan jadwal ini, Indonesia mendapat tambahan…

Komunitas Honda CR-V Jakarta Rayakan Ultah Ke-7

Jakarta – Pencinta SUV Honda CR-V yang tergabung dalam CR-V Club Indonesia Chapter Jakarta merayakan ulang tahunnya yang ketujuh tahun.Perayaan ulang tahun komunitas CR-V Club Indonesia Chapter Jakarta mengangkat tema besar “Together As One”. Acara ini berlangsung meriah di Swiss-Belinn Hotel Cawang, Jakarta Timur. Ratusan member beserta keluarga dari berbagai wilayah di Indonesia hadir dalam perayaan ini.Perayaan 7th Anniversary tahun ini tak hanya menjadi ajang silaturahmi, namun juga diisi dengan kegiatan sosial serta layanan kesehatan untuk para peserta. Momen ulang tahun menjadi inti kegiatan yang menandai perjalanan panjang komunitas dalam membangun kebersamaan, kekeluargaan, dan kepedulian sosial. Dalam perayaan hari jadi…

Turis China Menyusut, Wisatawan Taiwan & Korea Jadi Penyelamat Nara

Nara – Jumlah wisatawan China ke Nara menurun drastis belakangan ini dan telah mempengaruhi kedatangan bus wisata. Namun, turis Taiwan dan Korea datang menggantikan kekosongan.Nara, kota bersejarah yang terkenal dengan taman dan rusa-rusanya yang jinak, sempat khawatir dengan jumlah kunjungan wisatawan setelah pemerintah China mengimbau warganya untuk tidak liburan ke negeri sakura. Selama ini, turis China mendominasi di sana.Dikutip dati Soranews24, Rabu (3/12/2025), kekhawatiran itu tidak terbukti. Nara tetap ramai oleh wisatawan. Di area Taman Nara diperkirakan sekiranya 80% adalah wisatawan asing. Menurut laporan reporter Soranews24 bernama Haruka Takagi menyebut ketika berkunjung ke tempat tersebut banyak mendengar percakapan berbahasa Mandarin.…

Dewi Astutik Buron Sabu Rp 5 T Nama Aslinya Paryatin, Asal Ponorogo

Jakarta – Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama Interpol dan Bais menangkap buron kelas kakap jaringan narkoba internasional, Dewi Astutik alias PA (43). Dewi Astutik disebut punya nama asli Paryatin, berasal dari Dusun Sumber Agung, Kecamatan Balong, Ponorogo, Jawa Timur.Dilansir detikJatim, Ketua RT Sumber Agung, Purnomo, mengungkapkan warga tidak pernah mengetahui secara pasti aktivitas kerja Paryatin. Selama ini, ia selalu bekerja di luar negeri.”Nama aslinya kan Paryatin, tujuan kerja selama ini dari rumah (tidak ada yang tahu, tidak ada pamit yang jelas). Cuma ya berangkat lagi (ke luar negeri). Kalau kejelasan itu, yang tahu mungkin suami,” kata Purnomo, Rabu (3/12/2025). Purnomo…

Starlink Pakai Pulsa? Netizen Heboh, Ini Penjelasan Cara Langganan

Jakarta – Pernyataan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Maruli Simanjuntak soal “pulsa” Starlink langsung menjadi perbincangan di media sosial. Saat membahas pengiriman puluhan router Starlink ke wilayah bencana di Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar), Maruli mengaku bingung siapa yang akan menanggung biaya layanan.Padahal, layanan internet satelit milik Elon Musk ini justru digratiskan untuk daerah terdampak banjir hingga akhir Desember 2025. Apa sebenarnya model pembayaran Starlink? Simak penjelasannya. Reaksi NetizenDalam konferensi pers penanggulangan bencana Sumatera di Jakarta, Rabu (3/12/2025), Maruli menjelaskan upaya TNI AD untuk mengembalikan akses internet di daerah terisolasi akibat banjir bandang dan longsor.”Tentang Starlink,…

Anak Cerita Detik-detik Epy Kusnandar Meninggal

Jakarta – Aktor senior Epy Kusnandar dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pada Kamis (4/12/2025) pagi. Suasana duka menyelimuti keluarga, kerabat, dan rekan kerja yang hadir.Di tengah proses pemakaman, putra almarhum, Quentin Stanislavski Kusnandar, membagikan cerita mengenai detik-detik terakhir sang ayah dan firasat yang sempat dirasakan. Quentin mengaku memang merasakan firasat sejak dua hari sebelumnya.”Terakhir tuh dua hari yang lalu, jam 8 malam. Masih sehat. Mau ke Samali (Warung Jukut), mau ke warung. Aku lagi di meja, lagi di depan laptop. Tapi memang dari sore mau bilang ke Samali. Sampai akhirnya siap-siap, terus jam 8 atau jam setengah 9…

Happy Birthday, Diogo Jota!

Liverpool – Liverpool merayakan hari ulang tahun ke-29 mendiang Diogo Jota. The Reds mendoakan yang terbaik untuk keluarga Jota.Jota kehilangan nyawa pada 3 Juli lalu setelah jadi korban kecelakaan mobil bersama adiknya Andre Silva. Kepergian Jota yang tiba-tiba itu membuat sepakbola dunia berduka, terutama Liverpool.Sebab, Liverpool saat itu lagi mempersiapkan diri untuk memulai pramusim dan Jota lagi menuju Inggris untuk gabung dengan tim. Jota memang tidak bisa naik pesawat kala itu karena baru saja melakukan operasi punggung. Itulah mengapa Liverpool langsung memensiunkan nomor 20 milik Jota dan memberikan seluruh sisa kontrak Jota kepada istrinya Rute. Bahkan manajemen klub mejamin biaya…

Bandara Changi Dikritik soal Layanan Bagasi Lambat, Kini Janji Lebih Sat Set

Singapura – Seorang petinggi Bandara Changi merespons keluhan wisatawan soal lambatnya pengambilan bagasi. Dia berjanji memperbaiki operasional untuk memastikan pengalaman yang lebih lancar bagi semua penumpang. Oliver Kiesewetter, wakil presiden senior Changi Airport Group, mengatakan berdasarkan penyelidikan terhadap kasus itu ditemukan kesalahan staf pada tim penanganan bagasi. Kondisi itu menyebabkan keterlambatan penyajian batch kedua bagasi setelah batch pertama tiba di konveyor. Saat pesawat tiba di Bandara Changi, petugas ground handling menurunkan dan mengangkut bagasi ke konveyor untuk diambil penumpang. “Proses itu bisa dipengaruhi berbagai faktor, termasuk kebutuhan operasional, cuaca buruk, dan langkah-langkah keselamatan seperti risiko petir bagi staf,” ujar Kiesewetter.Dia…

Suami Pasrah Dewi Astutik Ternyata Gembong Narkoba Rp 5 Triliun

Ponorogo – Buronan kelas kakap jaringan narkoba internasional, Dewi Astutik alias Paryatin (43), yang ditangkap Badan Narkotika Nasional (BNN) diketahui berasal dari Ponorogo, Jawa Timur. Suami Paryatin, Sarno, mengaku syok setelah melihat kabar soal istrinya terlibat kasus narkoba.”Keluarga syok, tidak mengira, katanya ya baik-baik kerjanya,” ujar Sarno, dilansir detikJatim, Rabu (3/12/2025). Sarno mengaku terkejut ketika melihat foto istrinya beredar di media. Ia mengaku hanya bisa pasrah meski tak percaya jika Paryatin disebut terlibat jaringan narkoba.”Di media ada fotonya, saya syok dan kaget. Tapi saya pasrah. Di rumah saja susah didiknya. Tapi ya gimana,” tuturnya. “Soal gembong narkoba? Saya tidak tahu,…

Telkom Perkuat Kesiapan RI Masuki Era AI, Dorong Kedaulatan Digital

Jakarta – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) memperkuat kesiapan Indonesia memasuki era baru berbasis Artificial Intelligence (AI). Era ini diyakini menjadi landasan penting dalam membangun kekuatan ekonomi masa depan dan kedaulatan digital nasional.Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Veranita Yosephine menjelaskan saat ini sejumlah negara di kawasan regional telah memasuki fase ekonomi digital tingkat lanjut. Pada fase ini, teknologi menjadi penggerak utama produktivitas dan pertumbuhan ekonomi (hyper-digital domestic economy). Untuk menghadapi tantangan itu, inovasi AI dan transformasi digital menjadi kebutuhan strategis.”Di banyak negara di kawasan regional seperti Asia telah terjadi banyak pergeseran arah kebijakan dan regulasi (regional regulation shift),…