
Jakarta –
Aktris Nirina Zubir lagi-lagi harus berurusan dengan hukum terkait mafia tanah. Namanya terseret setelah menjadi turut tergugat atas gugatan dari mantan ART Ibundanya, Riri Khasmita yang menggugat Kepala BPN DKI Jakarta ke Pengadilan Tata Usaha Negara.
Istri Ernest Cokelat itu merasa geram dengan apa yang dilakukan oleh Riri Khasmita dan berniat akan mendatanginya ke penjara.
“Kemarin sempet ngomong sama Ernest ‘Yuk ke lapas, apa kita ke lapas kita ketemu’, pengen banget denger dari dia langsung, ada apa sih? Kenapa sih? Sampai sebegininya kenapa?” kata Nirina Zubir saat ditemui di Pengadilan Tata Usaha Negara, Rabu (3/4/2024).
Bintang film Keluarga Cemara itu tidak menyangka kebaikan mendiang ibundanya malah disalahgunakan oleh Riri Khasmita.
“Na (panggilan Nirina Zubir) itu kaget dari awal ada kasus ini itu kaget banget, kurang apa mama kami ke dia, jadi lebih tepatnya mama itu mensejahterakan dia sekeluarga kok,” tutur Nirina Zubir.
Namun, aktris berusia 44 tahun itu ingin menguatkan mental dulu sebelum bertemu mantan asisten rumah tangga mendiang ibunya.
“Harus menguatkan hati dulu karena baru ketemu kuasa hukumnya aja kita udah kepancing banget apalagi ketemu sama si orangnya ini,” ujar Nirina Zubir.
“Na mau tenangin diri dulu, tenangin hati, hopefully Na udah bisa ambil keputusan nanti setelah lebaran, Na pengen istirahat hati dulu, pengen suciin hati dulu,” pungkasnya.
Simak juga Video: Nirina Zubir Lega Sudah Terima Sertifikat Tanah Milik Ibunya
[Gambas:Video 20detik]
(ahs/wes)