
Jakarta –
Pertarungan mobil listrik makin menarik. Kali ini, masyarakat Indonesia ditawarkan mobil listrik asal China yang performanya luar biasa, BYD Seal.
Tak sekadar hadir dengan gimik jarak tempuh jauh atau daya pengecasan cepat, BYD juga menjanjikan calon pembeli Seal mendapatkan sebuah mobil yang buas performanya.
Pabrikan asal China ini mengklaim akselerasi dari 0 ke 100 km per jam BYD Seal Performance bisa tembus 3,8 detik. Bukan hanya tertulis di lembar fakta spesifikasinya, tapi mereka dengan berani memasangkan emblem ‘3.8’ di bagian belakang mobil ini.
detikOto tertarik untuk menantang klaim ini dan kami membawa BYD Seal Performance ke Proving Ground Bridgestone Indonesia yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat, untuk pengetesan yang lebih aman.
Sebelumnya, perlu diketahui bahwa BYD juga memasangkan alat ukur waktu di instrumen klusternya. Mobil ini bisa menghitung sendiri berapa catatan waktunya ketika berakselerasi. Pede sekali, bukan?
Nah! Kami sudah melakukan pengetesan dan dilakukan berulang kali dengan metode yang beragam pula. Hasilnya? Ternyata lebih cepat dibanding klaim dari BYD!
Catatan waktu terbaik kami ketika mengetes BYD Seal Performance adalah saat di mode Sport. Meski dengan pengontrol traksi hingga perangkat AC masih menyala, mobil ini bisa melesat dari kondisi diam ke kecepatan 100 km per jam dalam waktu 3,6 detik.
Artinya, mobil ini punya figur akselerasi setara mobil sport yang sengaja diracik untuk performa. Sebagai perbandingan, BMW mengklaim SUV terbuas mereka, XM, bisa melesat dari 0-100 km per jam dalam 3,4 detik. Atau sedan ikonik mereka, BMW M2 diklaim akselerasinya 3,6 detik. BYD Seal Performance? Bisa mengimbangi.
Akselerasi 0-100 km/jam BYD Seal Performance tembus 3,6 detik Foto: Muhammad Hafizh Gemilang
|
Hasil akselerasi cepat itu dilahirkan dari motor listrik ganda yang dipasangkan BYD ke Seal Performance. Diklaim, tenaga total yang dapat dihasilkan mobil ini tembus 523 HP dan torsinya 670 Nm.
Satu catatan kami, saat memacu mobil ini untuk berakselerasi, pengendaliannya tergolong kurang solid. Karakter setir yang kurang langsung membuat rasa percaya diri pengendara ketika memacu BYD Seal Performance sedikit berkurang. Belum lagi, karakter pengereman mobil ini juga harusnya bisa lebih mengimbangi akselerasinya yang buas dan instan.
Meski demikian, mobil ini tetap hadir dengan paket komplet dan menarik secara performa. Apalagi ketika melirik ke brosur harganya, pencinta otomotif tentu sulit untuk tak tertarik.
BYD Seal Performance dijual dengan harga Rp 719 juta OTR DKI Jakarta. Harga tersebut jauh lebih murah ketimbang rivalnya yakni Hyundai IONIQ 6 dan KIA EV6 GT Line.
Simak Video “Review BYD Seal Performance: Mobil Listrik yang Paling Layak Dibeli?“
[Gambas:Video 20detik]
(mhg/rgr)