
Jakarta –
Upacara penutupan pendidikan dan latihan pembentukan reguler Polisi Kehutanan (Polhut) tahun 2024 resmi ditutup. Diklat Polhut 2024 digelar Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) bekerja sama dengan Setukpa Lemdiklat Polri.
Upacara penutupan diklat digelar di Lapangan Garuda Nusantara Setukpa Lemdiklat Polri pada Senin (1/4/2024). Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) ialah Sekjen KLHK Bambang Hendroyono.
Sekjen KLHK dalam amanatnya menyampaikan program diklat ini merupakan salah upaya dan komitmen penuh KLHK untuk mendukung tugas-tugas Polhut dan untuk terus meningkatkan kompetensi Polhut.
(dok Ist)
|
Dia meminta para mantan peserta Diklat pembentukan Polhut 2024 yang tergabung dalam Batalyon Wirawana Nusantara harus siap sedia mendarmabaktikan diri dan meneruskan segala perjuangan yang telah ditorehkan oleh para pendahulu Polhut Republik Indonesia.
Sekjen KLHK juga menyampaikan apresiasi kepada Setukpa Lemdiklat Polri karena telah menyelenggarakan Diklat sesuai dengan harapan.
Kasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen Mardiaz Kusin Dwihananto, yang turut hadir dalam pelaksanaan upacara tersebut, menjelaskan sebanyak 263 peserta Diklat pembentukan reguler Polhut tahun 2024 yang terdiri dari 213 pria dan 50 wanita telah menyelesaikan semua rangkaian program pendidikan dan latihan di Setukpa Lemdiklat Polri selama 45 hari atau setara dengan 400 jam pelajaran.
![]() |
“Operasi Diklat Polhut ini bertujuan menghasilkan anggota Polhut yang memiliki kemampuan melakukan pengamanan, pencegahan, penangkalan dan penindakan yustisi sesuai dengan peraturan perundang-undangan kehutanan secara profesional, berintegritas, responsif dan inovatif, sekarang mereka semua sudah siap untuk melaksanakan tugas di wilayah masing-masing,” kata Brigjen Mardiaz.
Upacara ditutup dengan rangkaian peragaan dari mantan peserta Diklat pembentukan reguler Polhut tahun 2024, di antaranya diawali dengan yel-yel, peragaan bela diri dan pematahan benda keras, kolone senapan, halang rintang, simulasi kebakaran hutan dan lahan, bongkar pasang senjata dan menembak.
Kegiatan ditutup dengan tari kolosal karhutla yang diikuti oleh seluruh mantan peserta Diklat, Inspektur upacara dan seluruh tamu undangan.
![]() |
(jbr/hri)