
Jakarta –
Vania (42), seorang penjual bunga di tempat pemakaman umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan (Jaksel) menceritakan pengalamannya setelah berjualan 10 tahun lamanya. Vania berjualan bunga makam untuk para peziarah atau pengunjung TPU.
Ia pun bercerita pernah memiliki kios di depan TPU Tanah Kusir. Hingga pada akhirnya Vania terpaksa pindah jualan di dalam lingkup TPU Tanah Kusir karena diusir.
“Aku jualan bunga udah dari lama. Awalnya dari orang tua jualan, jadi turun ke saya. Aku tadinya ada kios depan halte TPU. Terus disuruh keluar karena dibeli pemerintah tanahnya. Sekitar 10 tahunan. Trus yasudah jualannya di sini (TPU Tanah Kusir),” kata Vania kepada detikcom di TPU Tanah Kusir, Kamis (11/4/2024).
Selama 10 tahun berjualan bunga di TPU Tanah Kusir, ibu 2 anak itu mengaku pernah diganggu oleh makhluk halus di sana. Ia pun menceritakan beberapa pengalaman horornya di TPU Tanah Kusir.
“Udah beberapa tahun lalu ya, pas magrib, aku foto selfie, ternyata bukan muka aku. Kok kaya gini sih hasilnya. Pas aku liat kok beda. Padahal pas selfie, mukanya muka aku. Kok jadi beda gitu. Bentuknya Kaya ya begitu deh. Langsung ku hapus. Posisinya itu lagi sepi,” imbuhnya.
“Kaya pas aku lagi selfie itu, wajahnya itu wajah wanita yang meninggal abis diperkosa terus dibunuh. Aku tahunya dari berita soalnya dikuburinnya itu masih baru-baru kan. Aku jadi nggak pernah selfie-selfie lagi. Takut,” sambungnya.
Selain itu, Vania mengaku juga pernah mendengar suara aneh seperti ketawa-ketawa seram. Hingga suara benda yang tiba-tiba jatuh dari atas.
“Waktu subuh-subuh juga ada denger orang ketawa-ketawa gitu. Serem. Jangan sampai deh aku ngeliat. Aku takut. Aku denger suara aja takut apalagi ngeliat aduh jangan sampe. Bisa pingsan aku,” ujarnya.
“Malam-malam. Suara kayak misalnya ada yang nimpuk atau jatuh. Namanya juga kuburan. Kan orang yang meninggal di sini macam-macam,” tambahnya.
Meski begitu, Vania mengatakan sudah mulai terbiasa dengan pengalaman horornya tersebut. Ia menambahkan, setiap berjualan, ia selalu ditemani suami dan 2 anaknya.
“Tapi yaudahlah udah biasa, jangankan di kuburan, di rumah aja juga ada mahkluk-makhluk kaya gitu kan,” tuturnya.
(maa/maa)