
Jakarta –
Menyambut musim haji 2024, operator seluler Telkomsel menghadirkan paket roaming khusus bagi jamaah yang akan melaksanakan ibadah di tanah suci.
Diperkirakan total jemaah haji yang mencapai 241.000 jemaah pada musim haji 2024 yang merupakan rekor jumlah terbesar dalam sejarah kuota jemaah Indonesia. Telkomsel pun menyiapkan produk dan layanannya.
Paket RoaMAX Haji, eSIM RoaMAX, mengoperasionalkan kembali layanan GraPARI Makkah, menghadirkan sejumlah Posko Layanan Haji, hingga memperkuat kemitraan dengan operator terbaik di Arab Saudi menjadi cara Telkomsel dalam memfasilitasi jamaah asal Indonesia.
“Kami berharap dapat memberikan lebih banyak kemudahan kepada para jemaah, memastikan mereka tetap terhubung dengan keluarga di Indonesia dengan lancar, sehingga mereka dapat fokus menjalankan ibadah haji dengan khidmat,” ujar VP Postpaid Consumer and International Roaming Telkomsel, Danang Andrianto, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (16/5/2024).
Paket RoaMAX Haji dapat dinikmati para jemaah haji yang menggunakan layanan Telkomsel Prabayar maupun Pascabayar Telkomsel Halo. Paket ini tersedia mulai dari Rp 450 ribu yang sudah dilengkapi dengan kuota internet/data hingga 23 GB, kuota telepon hingga 250 menit, kuota SMS hingga 250 pesan.
Selain itu, paket ini juga menawarkan berbagai pilihan masa aktif, mulai dari 20, 30, hingga 45 hari, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing jemaah haji.
Adapun, pelanggan dapat melakukan aktivasi Paket RoaMAX Haji di beragam saluran, mulai dari layanan UMB *266*15# langsung dari ponsel, Aplikasi MyTelkomsel, website Telkomsel, layanan e-commerce, mitra outlet reseller, serta titik layanan GraPARI Telkomsel di seluruh Indonesia.
Benefit yang bisa pelanggan dapatkan melalui Paket RoaMAX haji, mulai dari tidak perlu melakukan ganti simcard/ kartu Telkomsel saat ingin mengaktifkan paket, kemudahan mengatur (reservasi) tanggal aktivasi paket hingga tiga bulan sebelum keberangkatan.
Terkait kualitas layanannya pun dijamin karena didukung oleh seluruh operator di Arab Saudi. Kemudian mendapatkan layanan pelanggan yang maksimal dengan dukungan call center gratis berbahasa Indonesia 24 jam di luar negeri melalui nomor +628110000333.
Simak Video “3 Paket Internet Starlink di RI, Harganya Mulai Rp 750 Ribuan“
[Gambas:Video 20detik]
(agt/fyk)