
Jakarta –
Artis Lesti Kejora mengatakan tak bisa mudik Lebaran di tahun ini. Hal itu dikarenakan anak keduanya, Leshia Tivana Billar, masih berusia dua bulan.
Istri Rizky Billar itu lantas memilih menyibukkan diri ke kegiatan lain. Ia bakal memasak sendiri menu masakan Lebaran.
“Makanan nanti insyaallah masak sendiri karena nanti nggak pulang (kampung). Masak standar kayak opor, terus soto, ya gitu-gitulah,” ujarnya saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (23/3/2025).
Lesti Kejora mengatakan sudah khatam masak opor. Ia sampai tak sabar merasakan makanannya sendiri di Hari Raya Idul Fitri nanti.
“Opor ayam sudah paling gampang. Ketupat opor itu (makanan favorit Lebaran),” tuturnya.
Pelantun Sekali Seumur Hidup itu juga menyibukkan diri dengan hal lain, yakni menyiapkan baju keluarga untuk Lebaran. Ia bahkan bikin sendiri untuk tampil lebih spesial di momen tersebut.
“Sudah pasti sudah siap, sudah jadi. Warnanya Lebaran temanya Bumi, mahogany, jadi warna-warna itulah. Bikin sendiri tapi,” katanya.
Rizky Billar terima jadi soal baju Lebaran. Ia menyerahkan sepenuhnya ke Lesti Kejora.
“Fashion-fashion berkaitan dengan style biar dia saja,” timpal Rizky Billar.
(mau/pus)