
Jakarta –
Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, dipadati warga saat libur Lebaran. Sejumlah warga hendak pergi untuk bersilaturahmi ke rumah keluarga dengan menggunakan kereta rel listrik (KRL).
Pantauan detikcom, Kamis (3/4/2025), kepadatan penumpang di Stasiun Tanah Abang terlihat di peron 5-6 tujuan Serpong, Parung Panjang, Rangkasbitung. Kepadatan juga terlihat di peron 2-3 tujuan Sudirman, Bekasi, Cikarang.
Salah seorang warga, Hamzah (52), mengaku hendak menuju Tangerang untuk mengunjungi rumah keluarganya. Warga Bekasi ini memilih menggunakan KRL karena lebih praktis dibandingkan moda transportasi lain.
“Mau ke Tangerang, ke rumah keluarga di Tangerang, saya dari Bekasi jadi transit ke sini,” kata Hamzah.
“Lebih enak aja, kalau naik bus harus nyambung-nyambung lagi,” ucapnya.
Ada juga Diah (34) yang hendak mengunjungi rumah keluarganya di Parung Panjang. Dia mengaku memilih menggunakan KRL karena waktu tempuh yang lebih singkat.
“Ke rumah keluarga di Parung Panjang, saya ini sama keluarga, anak-anak, suami, orang tua juga,” ucap Diah.
“(Naik KRL) biar cepet aja,” katanya.
Warga lain, yakni Wahyudi (46), memilih menggunakan KRL untuk berwisata ke Rangkasbitung, Lebak. Dia mengatakan suasana KRL pada libur Lebaran kali ini cukup ramai.
“Saya mau jalan-jalan ke Rangkasbitung, jalan-jalan, sekalian nanti ke rumah saudara juga,” kata Wahyudi.
“Saya dari Pasar Minggu, lumayan ramai, dibandingkan kemarin. Hari biasa paling ramai, kalau ini mungkin libur Lebaran aja ramainya,” ucapnya.
Adapun Nuri (34) berangkat dari Serpong, Tangerang Selatan, bersama keluarganya. Dia mengatakan hendak menuju Monumen Nasional (Monas) di libur Lebaran.
“Dari Serpong, ini mau ke Monas, sama anak-anak, ponakan mau ke Monas, mau foto-foto,” kata Nuri.
Dia memilih menggunakan KRL karena cepat dan Stasiun Tanah Abang tidak terlampau jauh dengan destinasi, yakni Monas.
“Cepet ya, dari Tanah Abang kan juga udah nggak jauh,” katanya.
Lihat Video ‘Whoosh Dipadati Penumpang saat Libur Lebaran’:
(fca/fca)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini