
Jakarta –
Lama tak terdengar kabarnya, selebritas Velove Vexia melahirkan anak pertama. Informasi ini terlihat dalam Instagram miliknya. Velove memperlihatkan tangan bayi mungilnya dalam postingannya.
“Our little bundle of joy has officially arrived,” tulisnya dilihat detikcom, Selasa (11/3/2025).
Postingan itu langsung mendapatkan tanggapan dari netizen dan sahabat. Mereka menyampaikan ucapan selamat kepada Velove Vexia. detikcom sudah meminta izin untuk mengutip kabar bahagia ini.
“Selamat yaa, Kakkk,” ungkap akun stree****.
“Horeeee selamat kakakknyaaa,” jelas akun sbytes****.
“Ka Ve selamat, semoga ka Ve sekeluarga diberikan kesehatan dan berkah yang melimpah,” jelas akun lainnya.
“Congratulation Kak, welcome to motherhood lyfe,” beber akun schet****.
“Masya Allah dbulan ramadhan ini penuh diberkahi dgn kehadiran malaikat kecil, selamat sudah menjadi seorang ibu mbak @vaelovexia,” tutur akun lainnya.
Sebelumnya dalam Instagram makeup artis Ryan Ogilvy, memperlihatkan Velove Vexia sempat menjalani tradisi tujuh bulanan di kehamilan pertamanya.
“Wishing You a happy healthy pregnancy and delivery. @vaelovexia Congrats ya Ve & Zakry.#mitoni7bulanan,” tulis Ryan Ogilvy dalam Instagram miliknya pada 26 Januari 2024.
Velove Vexia menikah dengan pengusaha Zakry Sulisto di Plaza Suite, Grand Hyatt Jakarta pada 11 November 2021. Pemilik nama lengkap Velove Vexia Kaligis tersebut hanya memberi kabar melalui media sosial miliknya dan beberapa pihak yang bekerja sama dalam pernikahan itu.
Hal tersebut terlihat dalam akun Instagram Bazaar Indonesia. Dalam postingannya terlihat Velove Vexia dan Zakry Sulisto terlihat melangsungkan akad nikah.
“Velove Vexia baru saja mengikat terikat dalam satu ikatan! Pada 11 November lalu, aktris berusia 31 tahun itu dan pasangannya menggelar pernikahan mesra di Plaza Suite, Grand Hyatt Jakarta,” tulis keterangan dalam Instagram Bazaar Indonesia, 23 November 2021.
Dalam keterangan seharusnya pernikahan itu digelar tahun lalu. Tapi karena Pandemi Corona yang belum selesai, pernikahan tersebut ditunda dan baru digelar beberapa waktu lalu.
“Velove mengatakan kepada Bazaar Indonesia awalnya pernikahannya seharusnya diadakan tahun lalu, tetapi kemudian ditunda karena pandemi. Khusus untuk Bazaar, Velove dengan senang hati membagikan sekilas hari spesialnya. Selamat atas pernikahan @vaelovexia , semoga Kamu mendapatkan cinta dan kebahagiaan seumur hidup,” sambunya lagi.
Sebelumnya di Instagram miliknya, pemain film Mertua vs Menantu itu juga membagikan momen kebersamaan dengan Zakry Sulisto.
“At last,” tulis Velove Vexia dalam Instagram miliknya.
(wes/pus)