
London –
Polisi bersenjata Istana Buckingham ternyata bisa sebal dengan tingkah turis yang berlebihan.
Penjaga kerajaan memang menjadi salah satu buruan wisatawan untuk dijadikan konten dan kenang-kenangan dalam bentuk video atau foto. Dilansir dari Express UK pada Kamis (4/4/2024), dalam sebuah video, turis-turis mengincar foto bersama pasukan kavaleri atau pasukan berduka di Istana Buckhingham.
Tampaknya, karena ingin sangat dekat dengan pasukan itu, turis-turis tersebut melewati tiang pembatas.
Seorang polisi bersenjata turun tangan. Ia meminta turis untuk mundur agar tidak melewati batas atau terlalu dekat dengan kuda.
Instruksi itu diabaikan. Turis-turis terus saja melewati batas.
Video berdurasi empat menit itu memperlihatkan polisi berulang kali datang untuk mengamankan turis.
@hunghenniges ARMED POLICE HAS HAD ENOUGH OF THOSE DISRESPECTFUL TOURISTS #police #disrespectful #thekingsguards #changingoftheguards #horseguards #military ♬ original sound – hunghenniges
“Maaf, tolong menjauh dari kudanya. Menjauhlah,” kata polisi itu.
“Mundur, kembali ke belakang tiang ,” katanya pada rombongan turis lain.
Seorang wanita kembali mendekat untuk mengambil foto petugas kerajaan.
Tadinya sopan, lama-kelamaan polisi itu menjadi tidak sabar menghadapi tingkah turis.
“Saya sudah bilang untuk kembali ke belakang barisan. Terima kasih,” perintah polisi dengan tegas.
Video yang diposting oleh akun TikTok @hunghenniges mendapat banyak like dan komentar dari netizen. Alih-alih membela turis, warganet malah memuji kesopanan polisi saat menegur dengan tegas.
“Beberapa orang benar-benar tidak memiliki akal sehat dan sopan santun,” tulis netizen.
“Tangkap mereka semua jika mereka tidak mendengarkan,” yang lain menyahut.
“Bisakah kita berkomentar tentang bagaimana petugas tetap tenang. Kalau saya mungkin akan berteriak,” yang lain menimpali.
Simak Video “Suami Lady Gabriella Windsor Meninggal Dunia“
[Gambas:Video 20detik]
(bnl/fem)