Jakarta –
Ruben Onsu dan Desy Ratnasari saat ini memang tengah dekat. Keduanya sudah buka suara mengenai kedekatannya.
Kabar ini juga sudah terdengar oleh sahabat-sahabat keduanya. Salah satunya Raffi Ahmad. Saat menjadi bintang tamu dalam acara FYP, Raffi Ahmad menyinggung nama Desy Ratnasari.
“Iya gue tahu, Desy Ratnasari kan?” ucap Raffi Ahmad, Selasa (21/1/2025).
Raffi Ahmad kemudian menanyakan kepada Ruben Onsu kenapa tidak pernah berbagi cerita kepadanya lagi.
“Sudah lama ah nggak pernah cerita lagi,” kata Raffi Ahmad.
“Ah lo juga sudah lama nggak cerita ke gue,” jawab Ruben Onsu tersipu malu.
“Desy Ratnasari, cie…,” goda Raffi Ahmad.
“Apaan sih lo, udah tadi di (segmen) pertama,” ungkap Ruben Onsu tersipu malu.
Desy Ratnasari saling percaya dengan Ruben Onsu. Memasuki usia yang tak lagi muda, Desy Ratnasari lebih nyaman menjalin hubungan pertemanan dekat dan memiliki satu visi dan misi.
“Kenyamanan bicara dan komunikasi sangat penting. Alhamdulillah Ruben selalu ajak Nashwa. Jadi kita kemana-mana bertiga,” kata Desy Ratnasari di studio Pagi Pagi Ambyar, Jakarta Selatan, Senin (20/1/2025).
Nashwa adalah putra semata wayang Desy Ratnasari. Ruben Onsu menjelaskan mengapa dirinya kerap mengajak Nashwa saat jalan bersama Desy Ratnasari.
“Maksudnya gini, aku lebih suka kalau bareng. Nashwa itu justru banyak membuat aku melihatnya, anak ini dewasa, dia lebih bijak, aku bilang dia oke banget. Apa pun obrolan dengan Nashwa, obrolan kita di meja pasti jadi menarik,” kata Ruben Onsu.
Desy Ratnasari mengatakan dirinya dan Nashwa adalah satu paket. Begitu juga dengan Ruben Onsu dan anak-anaknya.
(wes/pus)