Jakarta –
Ketika berbicara mengenai transaksi, maka akan berkesinambungan dengan Quotation atau sebuah penawaran harga. Sebuah quotation harus dipersiapkan dengan sebaik mungkin oleh penjual.
Menurut buku Business Concepts Implementation Series in Sales and Distribution Management oleh Holy Icun Yunarto, informasi yang ada dalam quotation yaitu mencakup nama prospek/customer, jenis barang, jumlah barang, harga barang, term of payment (jangka waktu pembayaran, tanggal pengiriman, masa berlaku quotation, dan lain sebagainya. Berikut pengertian mengenai quotation beserta jenis-jenisnya.
Pengertian Quotation
Quotation adalah penawaran pada sebuah bisnis yang dibuat oleh penjual kepada pembeli. Mengutip buku Panduan Praktis Membuat Modul Sales untuk Enterprise Resource Planning (ERP) Menggunakan Aplikasi Open Source ODOO untuk UMKM dan Perusahaan oleh Adam Arif Rahman dkk, penawaran ini diberikan ketika dilakukan transaksi jual beli pada jenis barang tertentu dengan harga yang spesifik serta syarat dan kondisi tertentu.
Jenis-jenis Quotation
Quotation mempunyai berbagai tipe-tipe sendiri sesuai dengan jenisnya. Tipe dari quotation disebut dengan INCOTERMS (International Commercial Terms). Berbagai tipe INCOTERMS memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
1. Loco Price Quotation
Loco price bisa diartikan sebagai harga yang ada pada pabrik atau gudang dari penjual. Jika terdapat barang yang keluar dari pabrik ataupun tempat penyimpanan dari penjual, semua biaya akomodasi barang akan ditanggung pembeli. Loco Price Quotation merupakan tipe quotation dengan harga paling murah.
2. Station Price Quotation
Station Price Quotation adalah di mana penjual bertanggung jawab kepada pengirim barang dari gudang penyimpanan ke stasiun terdekat, termasuk biaya pengangkutan barang. Karena penjual mengirim barang ke stasiun dia akan memberikan harga yang lebih tinggi. Adapun biaya lain yang dibebankan kepada pembeli yaitu biaya kargo, asuransi dan lain sebagainya.
3. Free on Rail Price Quotation
Fungsi Free on Rail Quotation adalah mencakup biaya yang ada seperti biaya akomodasi barang ke stasiun terdekat di mana barang tersebut berlokasi di tempat penjual. Free on Rail Quotation juga akan menutupi biaya kargo dan pemuatan barang.
Adapun biaya yang tidak bisa dicover oleh quotation ini adalah biaya pembongkaran barang. Sehingga biaya tersebut dibebankan ke pembeli.
4. Cost and Freight Price Quotation
Tak hanya biaya seperti pengangkutan ke stasiun terdekat, namun biaya pemuatan barang, serta biaya kargo masuk ke dalam Cost and Freight Price Quotation. Adapun biaya yang tidak termasuk dalam quotation ini dan dibebankan kepada pembeli yaitu biaya asuransi, pembongkaran, dan transportasi ke tempat pembeli.
5. Cost Insurance and Freight Price Quotation
Umumnya, pembeli lah yang membayar biaya asuransi dalam pengiriman barang. Namun, dalam Cost Insurance and Freight Price Quotation, penjual yang akan membayar biaya asuransi bersama dengan biaya lain yang ada di tipe quotation sebelumnya. Sehingga quotation ini meliputi harga barang, biaya pengangkutan ke stasiun terdekat, biaya pemuatan barang, biaya kargo, dan biaya asuransi.
6. Franco Price Quotation
Franco Price Quotation merupakan quotation dengan harga paling tinggi. Meski begitu, biasanya pembeli memilih quotation ini. Sebab, dalam Franco Price Quotation, barang akan diantarkan langsung hingga ke tempat pembeli.
Jadi, pembeli akan terbebas dari rasa khawatir. Sebab, semua pengurusan, dari kelar tempat penyimpanan sampai ke tempat pembeli ditangani penjual.
7. Free Alongside Ship Price Quotation
Free Alongside Ship Price Quotation mencakup harga barang dan semua biaya untuk mengirimkan barang ke dermaga terdekat dari tempat penyimpanan penjual. Dalam quotation ini, pembeli harus menanggung biaya pemuatan barang, asuransi, kargo, dan bea cukai.
8. Free On Board Quotation
Free On Board Quotation biasanya digunakan untuk pengiriman ke luar negeri. Dalam FOB, penjual memasukkan harga, termasuk seluruh biaya pengangkutan hingga benar-benar terkirim ke kapal di pelabuhan pengiriman.
9. Cash With Order (CWO) Price Quotation
Dalam quotation ini, pembeli harus mengirim uang bersamaan dengan pemesanan. Jika tidak, pemesanan tidak akan dilakukan.
10. Cash on Delivery (COD) Price Quotation
Terakhir adalah Cash on Delivery (COD). COD adalah di mana pembeli akan membayar setelah barang diterima.
Itulah pengertian mengenai quotation beserta 10 jenisnya. Jika menjadi seorang pembeli, jenis quotation mana yang kamu pilih?
Simak Video “Polisi Sudah Tetapkan Tersangka Kasus Jual Beli Ginjal di Bekasi“
[Gambas:Video 20detik]
(row/row)