
Jakarta –
Memperingati hari jadinya yang ke-50, Hotel Borobudur Jakarta menggelar dialog perdamaian yang dihadiri oleh tokoh lintas agama. Dialog ini bertujuan untuk mempromosikan pemahaman dan persatuan di antara berbagai komunitas, mencerminkan nilai-nilai toleransi dan saling menghargai.
Dalam agenda tersebut, hadir Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta Prof Dr Nasaruddin Umar dan Ketua Komisi Hubungan Antar Agama dan Kemasyarakatan Keuskupan Agung Romo Antonius Suyadi sebagai narasumber.
Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta Prof Dr Nasaruddin Umar menyebut Allah SWT selalu memuliakan anak-cucu Nabi Adam, tanpa membeda-bedakan. Hal ini tercatat dalam Al-Qur’an Surat Al-Isra ayat 70.
“Kenapa kalau di Al-Qur’an itu bukan ‘Allah memuliakan umat muslim’ atau ‘Allah memuliakan orang Islam’? Tidak,” ujar kata Prof Nasaruddin, dalam acara Perayaan HUT ke-50 Hotel Borobudur, di Jakarta, Sabtu (23/3/2024).
“Siapapun yang merasa anak-cucu Adam. Apapun agamanya, apapun etniknya, itu adalah bersaudara dan harus dihormati satu sama lain,” sambungnya.
Ayat lainnya mengenai toleransi yang dikutip oleh Prof Nasaruddin yaitu Surat Al-Hujurat ayat 10. Ayat ini menceritakan soal hubungan di antara orang-orang beriman.
“Sesungguhnya orang yang beriman itu bersaudara. Soal keimanannya seperti apa itu serahkan kepada yang bersangkutan. Kita tidak kompeten untuk memaksakan kehendak kita kepada orang lain,” kata Prof Nasaruddin.
Di samping itu, ia juga mengapresiasi Hotel Borobudur yang mengadakan dialog perdamaian antar agama tersebut. Bertepatan dengan hari jadinya yang ke-50, ia ingin Hotel Borobudur tetap menjadi sarana untuk menyiapkan perdamaian antar umat beragama.
Apalagi, nama ‘Borobudur’ sendiri diambil dari nama candi yang dimuliakan oleh umat Buddha yang sarat akan makna.
“Saya ingin pengelola Hotel Borobudur ini untuk menyiapkan prioritas-prioritas khusus kepada kegiatan-kegiatan keagamaan, karena namanya ‘Hotel Borobudur’. Jangan hanya nama, tetapi harus ada bentuk respect keagamaan itu sendiri,” kata Prof Nasaruddin.
Dalam kesempatan itu, Ketua Komisi Hubungan Antar Agama dan Kemasyarakatan Keuskupan Agung Romo Antonius Suyadi menyebutkan contoh-contoh toleransi yang diterapkan oleh pihak Katedral. Salah satunya yaitu mendorong kaum muda untuk melakukan kunjungan ke Masjid Istiqlal, begitu juga sebaliknya.
Apalagi, saat ini sudah ada Terowongan Silaturahmi yang menyambungkan kedua rumah ibadah terbesar di Tanah Air itu.
“Upaya ini mari kita galakkan, kita ajak muda-mudi kita. Kalau kita tidak kenal, maka tidak sayang. Kalau sudah kenal, maka saling sayang-menyayangi,” ungkap Romo Antonius.
Melalui perayaan HUT Hotel Borobudur ke-50, ia mengajak umat antar agama untuk saling menghormati satu sama lain. Senada dengan Prof Nasaruddin, Romo Antonius juga turut mengapresiasi upaya Hotel Borobudur yang selalu memfasilitasi acara keagamaan.
“Ini pertanda kalau Hotel Borobudur menjadi pionir dalam hidup damai, kerja sama, menjaga kesatuan di dalam kebersamaan ini. Dan ini suatu momen yang baik, dalam perayaan 50 tahun ini,” kata Romo Antonius.
Sebagai informasi, perayaan HUT ke-50 Hotel Borobudur Jakarta dengan mengusung tema ‘Discover Tapestry of Culture and Peace’. Selain mengadakan dialog perdamaian, acara ini juga memberikan santunan kepada anak yatim dari berbagai lintas agama (Islam, Kristen, Katolik, Buddha, dan Hindu).
Hadirkan Berbagai Promo
Hotel Borobudur juga mengadakan berbagai promo di antaranya edisi spesial Anniversary, Blissful Fifty dengan harga mulai dari Rp 950,000 net per kamar, termasuk dari 1 malam di kamar superior serta sarapan untuk 2 orang. Serta harga mulai dari Rp 2,050,000 net per kamar, termasuk 1 malam di tipe kamar Superior dan sarapan untuk 2 orang, serta makan siang atau makan malam untuk 2 orang dan mendapatkan pijat tradisional gratis selama 1 jam.
Ada juga diskon 50% (Bread, Cake & Pastry) di Borobudur Gourmet. Tak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati Extraordinary Set menu Rp 50.000++ net per orang di Teratai.
Promo lainnya yakni Nasi Campur hanya dengan Rp 50.000++ net per orang hanya di Pendopo Lounge. Tidak hanya makanan Indonesia, makanan Jepang pun hadir yaitu Teppanyaki Combo Rp 50.000++ net per orang hanya di Miyama Japanese Restaurant dan Tori Soboro Don Rp 50.000++ net per orang di Miyama Don.
Promo yang dihadirkan oleh Hotel Borobudur juga berlaku di Klub & Spa. Pengunjung bisa menikmati promo Anniversary Wellness Offers dengan harga Rp 399.000 net per orang.
Periode dari 1 Maret-30 April 2024, buka dari pukul 10.00-22.00 (order terakhir 21.00). Termasuk dari treatment Body Massage 40 menit, Face Acupressure 5 menit, dan Dry Scalp Massage 5 menit.
(ncm/ega)