
Jakarta –
Ketika memesan kopi pasti kamu dihadapkan dengan pilihan single origin dan house blend. Lantas, apa yang membedakan di antara keduanya?
Menyiapkan secangkir kopi tidak hanya sekadar memproses biji kopi yang sudah dipanggang hingga menjadi seduhan. Di balik itu, ada berbagai jenis biji kopi yang bisa disesuaikan dengan selera.
Yang paling umum, ada pilihan kopi single origin atau blend atau sering disebut house blend. Bagi penikmat kopi, mungkin kedua istilah tersebut bukan hal yang asing di dengar.
Berbeda dengan orang awam yang terkadang bingung menentukan kedua pilihan, karena tidak mengetahui apa perbedaannya. Dikutip dari berbagai sumber berikut penjelasannya!
1. Apa itu kopi single origin?
Biji kopi ilustrasi Foto: iStock
|
Single origin adalah biji kopi yang berasal dari satu tempat tertentu. Misalnya dari satu perkebunan, wilayah, atau satu negara, lapor Bevarabia (31/03/25).
Karena berasal dari satu tempat khusus, kopi single origin pasti menonjolkan cita rasa unik dari tempat asalnya, yang dibentuk berdasarkan tanah, iklim, dan metode budidayanya. Kopi ini tidak dicampur dengan kopi dari daerah lain.
Misalnya kopi arabika kopi Bali Kintamani memiliki karakter rasa dan aroma yang berbeda dengan kopi Aceh Gayo. Umumnya kafe menuliskan data asal biji kopi.
2. Apa itu kopi blend?
Sesuai dengan namanya, kopi blend merupakan campuran biji kopi dari berbagai tempat asal. Percampuran ini dilakukan oleh roaster untuk menciptakan rasa yang seimbang dan konsisten dari waktu ke waktu.
Dengan mencampurkan biji kopi dari berbagai daerah diharapkan dapat menciptakan rasa yang unik dan terbaik dari masing-masing biji kopi. Umumnya tiap kafe punya house blend yang hanya disediakan di kafe tersebut.
Misalnya, biji kopi dari Amerika Selatan biasanya memiliki karakteristik rasa cokelat dan nutty. Berbeda dengan biji kopi dari Afrika Timur yang memiliki rasa fruity dan kuat. Satu racikan kopi house blend bisa memakai biji kopi yang berasal dari berbagai daerah atau negara.
Perbedaan antara kopi single origin dan kopi blend ada di halaman selanjutnya.
Simak Video “Video: Cerita Pengunjung Rela Antre Sejam di Blok M saat Libur Lebaran“
[Gambas:Video 20detik]