Jakarta –
Penjualan sepeda motor di Indonesia didominasi skuter matik. Di tengah hiruk pikuk kepraktisan yang ditawarkan motor matik, pamor motor bebek tidak sepenuhnya sirna.
Mengutip data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), pada bulan November 2024 industri sepeda motor Indonesia sukses menjual 512.942 unit motor, turun tipis dari penjualan bulan Oktober 2024 yang mencatatkan angka 544.392 unit.
Industri sepeda motor terlihat bertumbuh, dari Januari hingga November, sepanjang 11 bulan tahun 2024, industri roda dua Indonesia sukses memasarkan motor sebanyak 5.929.830 unit. Angka tersebut naik tipis dari periode Januari-November tahun 2023 lalu yang mencatatkan angka penjualan 5.809.959 unit.
Motor jenis matic makin mendominasi penjualan motor di Tanah Air dengan kontribusi 90,26 persen, diikuti motor underbone alias bebek dengan porsi 5,42 persen, dan motor sport di angka kontribusi 4,32 persen.
Jika melirik porsi segmen motor dari data AISI di atas, artinya sekitar 26 ribuan per bulan motor bebek masih terjual. Sepanjang tahun motor bebek itu sudah terdistribusi 314 ribuan.
Motor bebek sempat menjadi primadona di masa lampau, namun pesonanya kian tergerus skuter matic.
Dalam data AISI pangsa pasar motor bebek lalu terus anjlok dalam satu dekade terakhir, rinciannya sebagai berikut: 2013 (22,8 persen), 2014 (18,7 persen), 2015 (13,2 persen), 2016 (10,1 persen), 2017 (8,4 persen), 2018 (7,9 persen), 2019 (7,1 persen), 2020 (6 persen), 2021 (6,3 persen), 2022 (6,2 persen), dan 2023 (5,08 persen).
Untuk pasar ekspor, motor bebek masih digemari masyarakat luar. Terbukti dari sumber yang sama, motor bebek sudah menyumbang 52,53 persen dari total ekspor 570.004 unit pada 2023. Sedangkan sepanjang Januari-November 2024 sudah 49,53 persen dari total 516.969 unit.
Honda paling banyak dengan delapan model. Sementara Suzuki paling sedikit yakni hanya satu model. Untuk merek lain seperti TVS, tercatat sudah tidak lagi menjual motor bebeknya di Indonesia. Soal harga, motor bebek cukup bersaing dengan motor matic. Ada yang terjangkau dari sekitar Rp 16 jutaan.
Tidak sedikit juga yang menghadirkan motor bebek untuk kalangan hobbies dengan harga fantastis seperti CT125 dengan banderol Rp 81 jutaan. Nah buat kamu yang berencana untuk meninang motor bebek berikut pilihannya.
Pilihan Motor Bebek di Indonesia
Honda
1. Revo Fit: Rp 16.535.000
2. Revo X: Rp 18.465.000
3. Supra X 125 Spoke FI: Rp 19.900.000
4. Supra X 125 CW FI: Rp 20.925.000
5. Supra GTR 150 Sporty: Rp 25.915.000
6. Supra GTR 150 Exclusive: Rp 26.165.000
7. Super Cub C125: Rp 77.665.000
8. CT 125: Rp 81.850.000
Yamaha
1. MX King 150: Rp 26.780.000
2. Jupiter Z1: Rp 20.645.000
3. Vega Force: Rp 18.430.000
Suzuki
1. Suzuki Satria F150: Rp 28.910.000
(riar/din)