Jakarta –
Tak mau rugi saat wisata petik buah strawberry, wanita ini niat membawa blender untuk membuat jus stroberi. Aksinya bikin ngakak netizen!
Petik buah di kebunnya langsung memberikan sensasi tersendiri. Karenanya kini banyak yang menawarkan wisata petik buah di beberapa daerah di Indonesia.
Dengan membayar tiket, pengunjung bisa petik buah sepuasnya untuk dimakan langsung di kebunnya. Namun, jika ingin dibawa pulang maka ada biaya tersendiri.
Karenanya, selama di kebun harus dimanfaatkan sebaik mungkin. Seperti yang dilakukan oleh wisatawan ini yang sampai membawa blender untuk membuat jus di kebun stroberi.
Ngakak! Wanita Ini Bawa Blender untuk Bikin Jus saat Wisata Petik Stroberi Foto: TikTok @desvianarhm
|
Aksinya tersebut viral setelah diunggah lewat akun TikToknya @desvianarhm. Dalam videonya ia memperlihatkan momen ketika ia dan temannya sedang berwisata di kebun stroberi.
Dikonfirmasi detikFood (25/11/24) kebun strawberry itu berlokasi di daerah Sembalun, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Kebun stroberi itu dihiasi dengan pemandangan bukit selong.
Ia dan adiknya tampak sibuk mengolah buah stroberi menjadi jus dengan menggunakan blender portable. Hal tersebut dilakukan di samping tanaman-tanaman stroberi.
“Adik saya iseng-iseng doang bilang mau bawa blender portable di kebun stroberi pengen buat milk shake di kebunnya langsung,” ujarnya kepada detikFood.
Bahkan, ia juga membawa susu sebagai pelengkap jus stroberinya. Untuk biasa masuk kebun strawberry tersebut dibanderol Rp 25.000.
Ngakak! Wanita Ini Bawa Blender untuk Bikin Jus saat Wisata Petik Stroberi Foto: TikTok @desvianarhm
|
Lebih lanjut, ia juga menegaskan bahwa sebelum diolah menjadi jus, buah strawberry tersebut telah dicuci bersih. Ia telah membawa air bersih dan garam untuk mencuci stroberinya.
“Sampe dia bener-bener niat banget bawain air garam untuk cuci stoberinya,” tuturnya.
Dalam video lainnya juga terlihat ia merendam buah stroberi di dalam gelas plastik berisi air garam. Setelah itu, ia juga membilas stroberi menggunakan air bersih.
Videonya pun ramai dan mengundang tawa dari netizen. Banyak netizen yang terheran-heran dengan aksi wisatawan tersebut dan menilainya kreatif.
“Bener sih, karena kan kalau masih di kebun bebas mau makan sepuasnya. Ide nih kalau mau wisata petik buah,” tulis netizen.
“Iya diizinin kok sama pihak kebun, gue juga pernah gitu, tapi semoga saja harga tiket masuknya jadi gak dinaikin,” tulis netizen lainnya.
(raf/odi)