
Jakarta –
Subaru menyelenggarakan program Subaru Active Lifestyle Fair 2024 pada 16-19 Mei. Yang menarik, salah satu program tersebut menawarkan mobil bekas test drive, serta mobil ex display, dengan harga yang tentunya sangat menarik.
Mobil bekas display dan test drive ini berjumlah 40 unit dengan vehicle indentification number (VIN) paling tua tahun 2023. Yang dimaksud mobil ex display yaitu mobil bekas pajangan dengan jumlah odometer antara 1-500 km. Sedangkan untuk mobil bekas test drive punya jarak tempuh di atas 5.000 km.
Mobil Subaru bekas demo dan test drive yang dijual ke konsumen umum. Foto: Luthfi Anshori/detikOto
|
Dijelaskan Marketing & PR General Manager Subaru Indonesia Ismail Ashlan, mobil-mobil ‘bekas’ itu harus dijual lantaran prinsipal Jepang menginginkan supaya mobil Subaru yang dipajang maupun digunakan untuk test drive selalu dalam kondisi baru.
Mobil-mobil itu memang dijual untuk konsumen umum. Namun hanya konsumen-konsumen yang terpilih yang mendapatkan invitation atau undangan dari jaringan dealer Plaza Subaru.
“Jadi khusus buat yang diundang datang, dan yang diundang bukan cuma yang sudah punya Subaru saja, mobil lain juga,” terang Ismail kepada wartawan di Plaza Subaru Alam Sutera, Tangerang, Kamis (16/5/2024).
Sebagai informasi, harga mobil-mobil bekas Subaru dibanderol dengan harga yang tentunya lebih murah dari harga barunya. Crosstrek misalnya, dijual Rp 460 juta (normalnya Rp 549,5 juta), Forester Rp 575 juta (normalnya Rp 659,5 juta), kemudian WRX Sedan Rp 750 juta (barunya mulai Rp 874,5 juta), WRX Wagon Rp 849 (barunya mulai Rp 975,5 juta), kemudian model BRZ Rp 700 jutaan (normalnya mulai Rp 885 juta).
Lanjut Ismail menjelaskan, harga tersebut belum fix. Artinya, konsumen masih diberikan ruang untuk bernegosiasi lagi dengan Subaru sampai menemukan kesepakatan. Tapi harga negosiasi itu berlaku untuk mobil bekas test drive, sementara mobil bekas display harganya fix karena kondisinya masih relatif baru.
Simak Video “Pria India Ciptakan Helikopter dari Mobil Berujung Disita Polisi“
[Gambas:Video 20detik]
(lua/rgr)