Manchester –
Jika bukan sekarang, mungkin nanti. Ruud van Nistelrooy punya mimpi untuk jadi manajer Manchester United!
Manchester United sudah mendapatkan Ruben Amorim dari Sporting CP. Amorim bakal datang dan memulai pekerjannya setelah jeda internasional.
Setelah Erik ten Hag dipecat, Ruud van Nistelrooy duduki kursi manajer sementara. Dari tiga laga yang sudah dijalani, Nistelrooy bawa Setan Merah tidak terkalahkan dengan dua kali menang dan sekali imbang.
Ruud van Nistelrooy sendiri nasibnya tanda tanya. Apakah dirinya lanjut bekerja di Manchester United atau tidak?
Untuk diketahui, Ruben Amorim bakal bawa tiga asistennya. Van Nistelrooy pun menyerahkan semuanya ke klub.
Akan tetapi, Ruud van Nistelrooy masih punya mimpi untuk jadi manajer Manchester United suatu hari nanti. Walau rasanya, bukan saat ini.
“Saya ingin terus berkembang lebih jauh,” ujarnya dilansir dari BBC.
“Tentu saja, saya ingin menjadi manajer Man United suatu hari nanti. Saya punya ambisi untuk mengelola tim ini, saya sudah menandatangani kontrak sebagai asistsn selama dua tahun dan tugas saya masih sama,” paparnya.
Ruud van Nistelrooy memulai karier sebagai manajer sejak tahun 2020. Diawali jadi asisten pelatih Timnas Belanda.
Van Nistelrooy kemudian jadi pelatih PSV U-18, naik ke U-21, lalu jadi pelatih di tim utamanya pada musim panas 2022 sampai 2023.
Pria berusia 48 tahun itu diketahui bakal menentukan langkahnya, setelah Manchester United buat keputusan.
Simak juga video: Nistelrooy Berharap Bisa Bertahan di MU, Mau Jadi Pelatih Tetap?
[Gambas:Video 20detik]
(aff/nds)