
Jakarta –
Seperti tahun-tahun sebelumnya, Masjid Jogokariyan kembali menggelar buka puasa bersama gratis selama bulan Ramadan. Menu-menu yang disajikan selalu berbeda tiap harinya, dari mulai chicken katsu hingga gule sapi.
Ketua Panitia Kampoeng Ramadan Jogokariyan, Haidar Muhammad menjelaskan tahun ini Masjid Jogokariyan menyiapkan 3.500 porsi buka bersama tiap harinya.
“Yang paling ramai tentu buka puasa bersama, kita menyiapkan 3.500 porsi setiap harinya, dengan piring, makan besar lah. Menunya sudah kami share di Instagram,” jelas Haidar saat ditemui di Masjid Jogokariyan, Jumat (28/2/2025).
Dikutip dari Instagram resminya, @masjidjogokariyan, menu yang tersaji antara lain sop kembang waru, chicken katsu, cok genem, tongseng ayam, rendang daging giling, bestik krebi sapi, semur rolade ayam, soto sulung, hingga gule sapi.
Menu-menu tersebut dibuat dengan melibatkan ibu-ibu dari warga sekitar masjid. Mereka dibagi ke dalam 27 kelompok dan bertugas memasak satu menu.
“Kalau menu masih sama seperti tahun lalu, tapi kalau pas hari H ada perubahan ya tergantung situasi juga,” papar Haidar.
“Kita bagi tugas, dari masjid menyiapkan nasi. Kemudian kita dibantu ibu-ibu dari dasawisma ada 4 RW, sebulan ada 27 kelompok, 1 kelompok menyiapkan 1 hari untuk lauknya,” sambungnya.
Selain menghadirkan buka puasa gratis, Masjid Jogokariyan juga kembali mengadakan Pasar Ramadan di halaman masjid. Pasar ini menyajikan takjil dari ratusan pedagang.
“Kampoeng Ramadan Jogokaryan ini sudah tahun ke-21, untuk format acara sebenarnya banyak yang meneruskan dari tahun sebelumnya,” papar Haidar.
“Pasar sore, setiap hari jam 16.30 WIB, ada 340-an pedagang. Harapannya bisa meningkatkan ekonomi karena paling banyak dari warga sekitar,” imbuhnya.
Para pedagang di pasar sore sendiri, kata Haidar, mayoritas adalah warga sekitar masjid. Ada pula warga dari luar Jogokariyan yang pemilihannya dengan cara diundi.
—
Baca artikel selengkapnya di detikJogja
(msl/msl)