
Jakarta –
Sprint Race MotoGP Thailand 2025 telah berakhir. Pebalap Ducati asal Spanyol, Marc Marquez keluar sebagai pemenang. Sementara rider asal Jepang, Ai Ogura sukses membuat kejutan!
Ketika lampu start berganti hijau, Marc Marquez langsung mengambil alih jalannya perlombaan. The Baby Alien dibuntuti Alex Marquez dan Francesco Bagnaia selama putaran pertama.
Di putaran kedua, Marc Marquez makin menggila. Bahkan, dia mampu memperlebar jarak atau gap hingga nyaris 1 detik dari adiknya di peringkat kedua. Pebalap 32 tahun itu benar-benar tak tersentuh di lap-lap awal.
Marc Marquez di Sprint Race MotoGP Thailand 2025. Foto: REUTERS/Athit Perawongmetha
|
Selama lima putaran perdana, nyaris tak ada drama di balapan pendek tersebut. Bahkan, jarak Marquez ke Alex dan Bagnaia perlahan-lahan makin menjauh. Perlombaan terasa agak monoton.
Di saat yang sama, pebalap Jepang yang membela tim satelit Aprilia, Ai Ogura yang menempati urutan keempat terus menempel Bagnaia. Dia sejak sesi kualifikasi memang tampil mengejutkan.
Ketika Sprint Race MotoGP Thailand 2025 hanya menyisakan empat lap lagi, Marquez makin ‘kesetanan’. Karuan saja, dia mengukir gap 1,3 detik dari Alex di peringkat kedua.
![]() |
Nasib sial menimpa pebalap tim Valentino Rossi, Fabio Diggia yang motornya mengalami masalah di sisa dua putaran lagi. Dia akhirnya tak mampu menuntaskan perlombaan.
Hingga akhir perlombaan, tak ada perubahan di baris terdepan. Marc Marquez tetap juara, sementara Alex Marquez di tempat kedua dan Francesco Bagnaia di urutan ketiga. Namun, jangan lupa, ada Ai Ogura yang membuat kejutan dengan menghuni peringkat ketiga!
Berikut Hasil Sprint Race MotoGP Thailand 2025
- Marc Marquez
- Alex Marquez
- Francesco Bagnaia
- Ai Ogura
- Franco Morbidelli
- Pedro Acosta
- Fabio Quartararo
- Brad Binder
- Joan Mir
- Johann Zarco
- Raul Fernandez
- Marco Bezzecchi
- Fermin Aldeguer
- Maverick Vinales
- Luca Marini
- Miguel Oliveira
- Alex Rins
- Enea Bastianini
(sfn/dry)