
Jakarta –
Sebuah prank dilakukan salah satu restoran di Bandara Changi untuk menghibur para tamunya. Mereka menyajikan spons cuci piring lengkap dengan sabunnya. Menariknya, spons ini bisa dimakan.
Diberitakan mothership, Selasa (2/4/2024) demi menikmati spons cuci piring ini, traveler harus membayar S$18 (sekitar Rp 180 ribuan). Ini sajian khusus April Mop yang diberikan oleh Kantin, restoran yang ada di Bandara Jewel Changi. Cake spons disajikan mulai tanggal 1 hingga 30 April.
Hidangan tersebut berasal dari gerai Kantin di Kuching, Sarawak. Lalu di momen April Mop, cake ini disajikan di Singapura.
[Gambas:Instagram]
Bila diperhatikan, yang disajikan di atas piring ini benar-benar mirip spons cuci piring ini, yang berwarna kuning-hijau. Tak hanya itu, juga ada sabun cuci piring yang menemani spons ini.
Eits, ini bukan spons cuci piring seperti yang kita pakai, namun ini adalah kue mentega lemon yang dibentuk sedemikian rupa. Sponsnya terbuat dari kue mentega lemon dengan selai jeruk Inggris, di atasnya diberi busa lemon.
Sedangkan sabun cuci piringnya terbuat dari sirup pandan dan jeruk nipis, lalu dimasukkan ke dalam botol deterjen.
Kue ini sempat viral di kalangan netizen China. Awalnya dia kesal disajikan pencuci piring yang kotor. Namun, dia kemudian menyadari bahwa ini adalah cake yang sangat lezat.
Banyak yang menyarankan, bagi siapapun yang ingin nge-prank keluarganya, cake lemon ini cocok banget membuat kesal.
Simak Video “Kasus Flu Singapura di RI Naik, Ini yang Perlu Kamu Tahu!“
[Gambas:Video 20detik]
(sym/sym)