
Jakarta –
Komedian Kiwil mengungkap alasan di balik kembalinya ia ke dunia hiburan setelah sempat vakum.
Salah satu pendorong terbesarnya adalah dorongan dari anak-anaknya dari pernikahannya dengan Meggy Wulandari yang akhirnya dipertemukan setelah 5 tahun.
“Anak saya tuh pengen lihat Papanya yang bisa tersenyum. Yang bisa bikin ketawa orang lagi, makanya menyemangati saya untuk kembali ke entertainment,” kata Kiwil saat ditemui di Studio Trans7, Tendean, Jakarta Selatan, kemarin.
Dukungan itu menjadi penyemangat besar bagi Kiwil untuk bangkit. Dia mengaku kembalinya ke atas panggung sangat membantunya secara emosional dan mental.
“Sangat-sangat jadi obat. Bahkan menimbulkan semangat lagi. Sangat-sangat luar biasa malam itu,” beber Kiwil.
Kiwil juga tak menutupi bahwa kondisi kesehatannya sempat menurun drastis dan menjadi alasannya vakum selama beberapa waktu. Dia meyakini sakitnya itu bersumber dari perasaan rindu dan beban emosional.
“Begitu sakit. Saya sampai istri saya bilang ‘Penyakit yang ada dalam tubuh saya itu semua hanya kerinduan’, rematik, gula darah, darah tinggi, lambung. Itu semua hanya kerinduan,” terangnya.
Kerinduan tersebut bukan hanya kepada dunia panggung, tapi juga kepada orang-orang terdekatnya yang belum sempat ia temui kembali.
“Yang saya takutkan, jangan wafatkan saya sebelum saya bertemu dengan mereka semua. Biar saya tenang. Saya nggak mau nanti besarnya jadi dendam,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Kiwil dan Meggy Wulandari bercerai pada 10 Agustus 2020 di Pengadilan Agama Cibinong. Usai perceraian itu, hubungan keduanya tidak pernah akur. Dari pernikahan itu Kiwil dan Meggy Wulandari dikaruniai tiga anak yang berada di pengasuhan Meggy Wulandari
Meggy Wulandari kemudian menikah dengan Mamad pada 19 September 2020. Keduanya menetap di Makassar. Sedangkan Kiwil menikah lagi dengan Venti dan menetap di Bandung.
(ahs/nu2)