Jakarta –
Peringkat kecepatan internet Indonesia kembali anjlok pada kuartal pertama 2024 ini. Di sisi lain, layanan internet berbasis satelit Starlink akan diresmikan pada pertengahan bulan ini.
Berdasarkan laporan terbaru yang dirilis Ookla melaui Speedtest Global Index pada Maret 2024, memperlihat kecepatan internet mobile Indonesia menurun tiga posisi dibandingkan bulan sebelumnya hingga menempati 103 dari 148 negara di dunia.
Kecepatan internet mobile Indonesia rata-rata mencapai 25,83 Mbps. Dari kategori ini pula, Indonesia masih terbilang tertinggal dari negara tetangga di kawasan Asia Tenggara, menang dari Myanmar, Laos, Kamboja, dan Timos Leste.
Daftar Peringkat Internet Mobile Asia Tenggara Maret 2024
1. Brunei Darussalam 103,58 Mbps (peringkat 17)
2. Singapura 97,64 Mbps (peringkat 23)
3. Malaysia 91,15 Mbps (peringkat 27)
4. Vietnam 49,34 Mbps (peringkat 59)
5. Thailand 44,35 Mbps (peringkat 64)
6. Filipina 30,90 Mbps (peringkat 84)
7. Indonesia 25,83 Mbps (peringkat 103)
8. Myanmar 25,83 Mbps (peringkat 104)
9. Laos 25,76 Mbps (peringkat 105)
10. Kamboja 25,53 Mbps (peringkat 108)
11. Timor Leste 5,16 Mbps (peringkat 147
Beralih ke kategori fixed broadband atau internet kabel ini juga perlu menjadi perhatian karena tidak lebih baik dari laporan Speedtest Global Index bulan sebelumnya.
Dengan kecepatan internet fixed broadband Indonesia mencapai 29,37 Mbps, menempatkan negara ini di urutan ke-128 dari 182 negara di dunia. Adapun, Singapura masih jadi jawara di kategori ini.
Daftar Peringkat Fixed Broadband Asia Tenggara Maret 2024
1. Singapura 284,13 Mbps (peringkat 1)
2. Thailand 231,25 Mbps (peringkat 10)
3. Malaysia 114 Mbps (peringkat (45)
4. Vietnam 109,12 Mbps (peringkat 47)
5. Filipina 93,91 Mbps (peringkat 52)
6. Brunei Darussalam 80,32 Mbps (peringkat 74)
7. Kamboja 44,40 Mbps (peringkat 107)
8. Laos 34,49 Mbps (peringkat 121)
9. Indonesia 29,37 Mbps (peringkat 128)
10. Myanmar 20,61 Mbps (peringkat 143)
11. Timos Leste 6,34 Mbps (peringkat 177)
Kecepatan internet Indonesia berdasarkan laporan Speedtest Global Index Maret 2024 Foto: Ookla
|
Speedtest Global Index Maret 2024 Foto: Ookla
|
Untuk secara keseluruhan, Speedtest Global Index Maret 2024 memperlihatkan bahwa rata-rata kecepatan internet global untuk download di kategori internet mobile mencapai 52,98 Mbps, upload 11,48 Mbps, dan latensi 27 ms.
Sedangkan rata-rata kecepatan internet fixed broadband global untuk download menyentuh di angka 93,28 Mbps, kecepatan internet upload 45,46 Mbps, dan latensi 9 ms.
Simak Video “Protes Kominfo Soal Laporan Speedtest Kecepatan Internet di RI“
[Gambas:Video 20detik]
(agt/afr)