Jakarta –
Honda Scoopy baru telah meluncur di Indonesia, Selasa (5/11). Skuter matik tersebut merupakan model generasi keenam dan menjadi pembaruan total pertama sejak empat tahun terakhir.
Dalam catatan kami, Honda Scoopy pertama kali dikenalkan di Indonesia pada 2010 atau 14 tahun silam. Ketika itu, motor tersebut diposisikan sebagai kendaraan entry level yang identik dengan kaum Hawa.
Sejak saat itu hingga hari ini, Honda Scoopy menjadi salah satu model terlaris pabrikan di Indonesia. Bahkan, penjualannya mulai membayangi dua jagoan lainnya, yakni Honda BeAT dan Vario.
Populasi Honda Scoopy. Foto: Septian Farhan Nurhuda / detikOto
|
Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor (AHM) Octavianus Dwi mengatakan, populasi Honda Scoopy selama 14 tahun di Indonesia sudah mencapai 8,5 juta unit lebih! Hal tersebut membuktikan betapa konsumen Tanah Air mencintai skutik retro tersebut.
“Sudah ada 8,5 juta unit Honda Scoopy yang setia menemani konsumen Indonesia. Mereka yakin memilih Honda Scoopy menjadi bagian dari gaya dan penampilan mereka setiap hari,” ujar Octa saat peluncuran model baru di Cikarang, Jawa Barat.
Di tempat yang sama, Thomas Wijaya selaku VP Executive PT AHM mengatakan, Scoopy masuk tiga besar penjualan tertinggi Honda di Indonesia. Kuda besi tersebut menyumbang sekira 20-23 persen dari total penjualan mereka di Tanah Air.
“Sejak meluncur memang selalu di tiga besar. Jadi, ada BeAT, Vario, kemudian Scoopy,” kata Thomas.
Honda Scoopy 2017 Foto: Khairul Imam Ghozali
|
Setelah sukses dengan lima generasi sebelumnya, PT AHM akhirnya meluncurkan Honda Scoopy generasi keenam. Motor tersebut banyak berubah dibandingkan model sebelumnya, terutama di bagian desain atau tampilan.
Honda Scoopy baru kini menggunakan headlamp atau lampu utama dengan desain crystal block. Selain itu, sepasang seinnya punya tampilan anyar dengan posisi yang agak ke bawah.
Bagian setang Honda Scoopy baru kini tak lagi telanjang, melainkan dipasangkan cover atau pelindung tambahan. Kemudian ada aksen lubang udara baru di bagian wajah kendaraan.
Bukan hanya depan, bagian belakangnya juga berubah. Pabrikan membekalinya dengan lampu ekor baru dengan aksen lengkungan yang membelah area sentral. Sementara sepasang seinnya dibuat lebih lebar dan dominan. Kemudian pelek rodanya kini menganut model palang lima.
Fiturnya juga berubah. Honda Scoopy baru sekarang menggunakan panel instrumen full digital yang memadukan kesan retro dan canggih. Kemudian soket charger ponselnya kini mengadopsi model tipe-C.
Perubahan lainnya terdapat di console box yang kini volume-nya 4 liter atau 1,3 liter lebih lega dibandingkan generasi kelima. Hal tersebut membuat pengendara bisa menaruh barang berdimensi panjang seperti botol minum.
Honda Scoopy baru tersedia dalam empat varian berbeda, yakni Fashion dan Energetic yang dijual seharga Rp 22,5 jutaan, serta Stylish dan Prestige yang dibanderol Rp 23,3 jutaan. Seluruhnya berstatus on the road Jakarta.
(sfn/sfn)