Jakarta –
Puasa kemenangan Timnas Indonesia berlanjut setelah digasak Jepang 0-4. Tidak bisa dipungkiri skuad Garuda tak bisa berbuat banyak di hadapan tim raksasa Asia ini.
Indonesia menjamu Jepang pada laga Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (15/11) malam WIB, Indonesia bisa mengimbangi lawan sekitar setengah jam pertama.
Namun, gawang yang dikawal Maarten Paes akhirnya jebol di menit ke-35. Justin Hubner memantulkan bola sontekan Koki Ogawa untuk mengubah skor jadi 1-0.
Hanya lima menit berselang, pemain AS Monaco Takumi Minamino memperbesar keunggulan tim tamu. Pesta gol Jepang berlanjut di paruh kedua melalui gol-gol Hidemasa Morita, dan Yukinari Sugawara.
Secara keseluruhan, Jepang hampir unggul seluruhnya dari Indonesia. Meski demikian, pasukan Shin Tae-yong unggul dalam hal interception.
Statistik dari laman resmi AFC menunjukkan, Samurai Biru unggul ball possession dengan berbandingan 66:34, melepaskan total 12 percobaan (7 on target), sedangkan Indonesia tercatat melahirkan total 8 percobaan (3 on target). Jepang juga memenangi 55% duel, dan 72% duel udara melawan Indonesia.
Adapunn keunggulan Timnas Indonesia dengan lebih banyak melakukan intersepsi dengan 11 berbanding 8 yang dilakukan Jepang.
Dengan kekalahan ini, Indonesia menjadi juru kunci klasemen usai baru mengumpulkan tiga poin dari enam pertandingan. Jay Idzes dkk terpaut tiga poin dari China di empat besar, dan masih akan melakoni empat pertandingan sisa: vs Arab Saudi (kandang), vs Australia (tandang), vs Bahrain (kandang), vs China (kandang), dan terakhir vs Jepang (tandang).
(rin/raw)