Jakarta –
Huawei merilis MatePad SE 11 Kids Edition, tablet yang ditujukan untuk anak-anak. Tablet yang harganya kompetitif ini diklaim aman dan edukatif untuk anak.
MatePad SE 11 Kids Edition menggunakan casing spesial berbahan silikon yang diklaim food grade, sehingga tetap aman jika tergigit oleh anak. Sementara itu bodi tabletnya terbuat dari metal unibody dan dijanjikan siap bertahan untuk penggunaan yang kasar oleh anak-anak.
Casingnya itu dilengkapi stand yang bisa difungsikan juga sebagai handle. Lalu ada juga stylus pasif berbentuk mirip crayon dan dipasangi tali yang terhubung ke casing. sehingga risiko stylus hilang pun menjadi lebih minim.
Huawei MatePad 11 SE Kids Edition Foto: detikINET/Anggoro Suryo Jati
|
Menariknya lagi, tablet ini juga dibekali oleh layar canggih yang aman dan nyaman untuk kesehatan mata anak di berbagai kondisi pencahayaan.Misalnya adalah sertifikasi Dual TUV Rheinland untuk memastikan kenyamanan optimal dalam menatap layar 11 inch FHD+ yang dipakai dalam berbagai pencahayaan.
Tablet ini juga dilengkapi oleh fitur perlindungan mata berlapis,blue light filter, yang secara otomatis menyaring risiko cahaya biru yang mungkin keluar dari paparan cahaya layar dalam jangka waktu tertentu.
Fitur ini mampu menyesuaikan suhu warna untuk mengurangi proporsi cahaya biru dari layar, sehingga mata tidak mudah lelah. Ada pula bumpy road alert yang dapat mendeteksi gerakan mata dan langsung mengingatkan anak-anak untuk tidak menggunakan tablet saat berjalan kaki atau di dalam kendaraan yang bergerak.
Kemudian ada fitur posture alert, yaitu berupa sensor gravitasi bawaan dan algoritma yang dapat mendeteksi posisi anak dalam menggunakan tablet. Fitur ini akan segera memberikan semacam ‘alarm peringatan’ untuk mengingatkan anak agar segera kembali ke postur-postur duduk atau berdiri yang baik saat menggunakan tablet.
Secara software, ada Kids Corner yang berisi bermacam konten untuk disesuaikan dengan usia anak. Termasuk salah satunya adalah aplikasi BabyBus, yang mempunyai lebih dari 260 layanan edukatif dan interaktif.
Kids Corner ini juga bisa dipakai oleh orang tua untuk mengatur durasi screen time dan menyaring konten yang bisa ditampilkan. Misalnya diatur agar hanya bisa aktif antara pukul 17.00 sampai 18.00 selama 20 menit, dan lain sebagainya.
“Huawei MatePad SE 11 Kids Edition hadir untuk memberikan ketenangan bagi orang tua, memungkinkan anak menikmati edukasi dan melatih motorik sejak usia dini dengan berbagai fitur di Kids Corner, serta tetap aman terlindungi berkat perangkat dan aksesori dengan standar food-grade yang tinggi,” kata Huiler Fan, Country Head Huawei Device Indonesia, dalam acara peluncuran yang digelar virtual pada Jumat (19/7/2024).
Selain versi Kids Edition, Huawei juga merilis varian non Kids-nya, yaitu MatePad SE 11. Perbedaan dibanding varian Kids adalah tak ada casing silikon food grade berikut stylus.
Meski tanpa embel-embel Kids Edition, MatePad SE 11 tetaplah ditujukan sebagai tablet untuk penggunaan oleh keluarga. Maksudnya adalah tabletnya bisa dipakai oleh orang tua, anak, atau siapa pun yang ada di rumah.
Fitur-fitur pendukungnya antara lain adalah Parental Control untuk membatasi penggunaan dan Senior Mode, yang akan membesarkan ukuran font agar lebih mudah terbaca saat dipakai oleh lansia.
Tablet ini menggunakan baterai 7.700 mAh yang diklaim cukup untuk penggunaan 2-3 hari tergantung skenario, ataupun penggunaan hingga 10 jam secara terus menerus.
Tablet ini dilengkapi baterai 7.700 mAh yang menjadikannya tahan lama dengan penggunaan 2-3 hari tergantung skenario pemakaian, serta penggunaan hingga 10 jam secara terus menerus.
Huawei MatePad SE 11 Kids Edition akan diluncurkan seharga Rp 3.499.000. Sementara itu varian non Kids harganya adalah Rp 2.799.000. Pelanggan sudah dapat membeli tablet ini di Huawei Official Store yang ada di sejumlah e-commerce terkemuka
Huawei juga akan memberikan bonus berupa Huawei M-Pen Lite dan Huawei Flip Cover untuk pembeli MatePad SE 11 pada periode 25 Juli-31 Agustus. namun yang perlu diingat, hadiah tersebut tersedia secara terbatas.
(asj/asj)