Hanoi –
Perairan Ha Long Bay sempat tercemar dengan sampah plastik. Namun di bagian utara perairan sudah makin sehat, ini terbukti dengan munculnya lumba-lumba.
Dilansir dari Vietnam Express pada Senin (1/4), Perairan Ha Long Bay dan Teluk Bai Tu Long mulai sering dikunjungi oleh lumba-lumba. Area visit lumba-lumba merambah ke sekitar Pulau Co To di timur Quang Ninh.
Dari video viral yang tersebar di media sosial, seorang pria dari agen perjalanan Essen Grand menemukan lumba-lumba di Gua Lon, Ha Long Bay.
Ia berkata bahwa lumba-lumba itu berenang ke permukaan sekitar pukul 7 pagi pada hari Jumat. Lumba-lumba terlihat selama sekitar 10 menit.
Dua hari sebelumnya, dua paus putih juga terlihat di perairan sekitar Van Don. Sejak tahun 2023, banyak kawanan lumba-lumba, paus dan burung camar yang terlihat di sekitar Pulau Co To.
Pada tanggal 20 Januari, sekelompok 30 lumba-lumba terlihat di daerah tersebut. Kehadiran lumba-lumba merupakan sinyal positif bagi ekosistem laut. Mereka menjadi indikator bahwa perairan semakin sehat.
Sebelumnya Ha Long Bay mendapat keluhan dari wisatawan karena mulai dipenuhi sampah plastik. Demi menyelamatkan status Ha Long Bay sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO kampanye kebersihan dilakukan oleh Pemerintah Kota Ha Long, Provinsi Quang Ninh hingga 20 April.
Pembersihan massal itu dilakukan karena keluhan dan kekecewaan turis yang berkunjung ke sana baru-baru ini. Bukanya menikmati suguhan alam, tapi malah dikelilingi oleh sampah.
“Kampanye ini diperkirakan akan menjadi operasi reguler,” kata wakil kepala pengelolaan teluk Pham Dinh Huyn.
Pemerintah kota akan mengerahkan berbagai kekuatan, termasuk polisi, militer, relawan, pemuda dan warga setempat untuk pengumpulan sampah di sepanjang garis pantai dan teluk.
Simak Video “Baru Setahun Menjabat, Presiden Vietnam Mundur Buntut Dugaan Korupsi“
[Gambas:Video 20detik]
(bnl/bnl)