Jakarta –
Presenter Fanny Ghassani memiliki cerita unik di Ramadan tahun ini. Ikut dengan sang suami untuk tinggal di Bali, ia merasakan pengalaman tak terlupakan ketika harus berpuasa bertepatan dengan Hari Raya Nyepi.
“Ramadan pertama di Bali, terus barengan sama Nyepi. Itu pengalaman pertama aku di Bali,” kata Fanny Ghassani saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Sabtu (23/3/2024).
Pengalaman unik itu terjadi ketika sahur, ia dan sang suami terpaksa sahur dengan keadaan gelap gulita tanpa penerangan cahaya apa pun.
“Karena suami aku tinggal di Bali. Sekaligus Nyepi jadi sahurnya gelap-gelapan. Itu kan nggak pernah, tapi jadi pengalaman yang nggak akan aku lupain,” tutur Fanny Ghassani.
Selain pengalaman ketika sahur, bulan Ramadan di Bali tetap dijalaninya seperti biasa.
“Kalau untuk sehari-harinya biasa saja, sama seperti Ramadan yang lain. Selalu menjadi bulan yang dirindukan,” ujar Fanny Ghassani.
Ada juga yang ia syukuri saat bulan puasa, mengingat terbatasnya makanan yang dikonsumsinya. Hal itu membuat berat badannya turun.
“Kalau bulan puasa ini berat badan aku turun. Kalau bulan puasa, kalau aku pasti turun. Karena makannya itu nggak sebanyak biasanya,” pungkasnya.
Simak Video “Imbas PPKM, Fanny Ghassani Makin Lama LDR dengan Suami“
[Gambas:Video 20detik]
(ahs/mau)