
Jakarta –
Dufan jadi tempat rekreasi favorit wisatawan di Taman Impian Jaya Ancol. Tercatat sudah 8.000 pengunjung yang datang hingga pukul 14.00 WIB.
Humas Ancol Ariyadi Eko mengatakan pengunjung ke Dufan terus meningkat pada hari kedua libur Lebaran, Kamis (11/4/2024). Wahana yang paling banyak dimainkan adalah Ice Age.
“Untuk Dufan sudah sampai 8.000-an per siang ini. Itu masih bisa bertambah sampai nanti. Kemudian Sea World jadi kedua yang paling dikunjungi,” ujar Eko kepada detikcom.
Adapun petugas keamanan Dufan, Fajar Helmi, mencatat wahana Ice Age jadi favorit wisatawan. Kebanyakan pengunjung membawa sejumlah anggota keluarga.
“Wahana air paling favorit, setelah Ice Age ada Arung Jeram, dan Niagara-gara. Antreannya semua pada panjang-panjang,” ujar dia.
Ancol Diprediksi Dikunjungi 80 Ribu Orang
Sebelumnya, Eko memprediksi Ancol bakal dikunjungi 80 ribu wisatawan pada hari kedua libur Lebaran 2024. Jumlah itu berpotensi terus bertambah hingga akhir libur Lebaran.
Dia mengatakan jumlah pengunjung akan terus bertambah pada hari ketiga atau kelima Lebaran. Ini disebabkan pemerintah menetapkan cuti bersama 15 April mendatang
“Hari ini bisa sampai 70-80 ribu. Karena jam 11 saja sudah sampai 31 ribu. Kalau setiap jam kenaikannya 8.000 bisa sampai 80 ribu sampai jam 11 malam,” ujar Humas Ancol Ariyadi Eko kepada detikcom, Kamis (11/4).
Eko menjelaskan prediksi itu dilihat dari tren kunjungan wisatawan yang terus bertambah setiap jam. Pada pukul 12.00 WIB, angka kunjungan mencapai 41 ribu orang dan bertambah menjadi 53 ribu orang pada pukul 13.00 WIB.
“Ini jam 13 sudah 53 ribu pengunjung. Kalau dibandingkan dengan kemarin hari pertama Lebaran, relatif mirip dengan angka kunjungan weekend reguler Sabtu-Minggu, kemarin finis di 41 ribu sampai malam,” ujar Eko.
“Jadi kemungkinan akan naik lagi pada Sabtu-Minggu, pemerintah juga ngasih cuti bersama hari Senin 15 (April). Jadi masih ada potensi minggunya naik lagi,” sambung dia.
(maa/maa)