Jakarta –
Artis Dina Lorenza berhasil lolos menjadi anggota legislatif. Ia mengaku bakal merindukan dunia hiburan yang telah membesarkan namanya.
Maju dari Partai Demokrat, bintang sinetron Gerhana itu meraih kurang lebih 52.983 suara di Dapil Jawa Timur III. Ia berada di posisi terakhir dari tujuh kursi yang tersedia.
Jadi anggota legislatif, Dina mengatakan akan mengurangi syuting. Ia merasa bakal kangen main sinetron stripping.
“Mungkin dikurangi ya, nggak bisa stripping, tapi bintang tamu atau web series atau apalah, mungkin. Syuting tuh ngangenin, aku pernah cuti dua tahun melahirkan kangen,” ujarnya saat ditemui di studio Rumpi No Secret Trans TV, Jakarta Selatan, kemarin.
Dina Lorenza begitu senang saat dinyatakan lolos ke Senayan. Sebab hal itu jadi kesempatan kedua kalinya setelah di periode sebelumnya gagal.
“Dulu sebenarnya 2019 pernah ikut, tapi baru pertama kali masuk partai terus disuruh ikut karena biar 30 persen suara perempuan. Tapi karena nggak punya modal apa-apa, nggak ada saksi, nggak kerja sama sama DPC, pokoknya minim saja jalan, belum dapat. Cuma dapat 27.900. Sekarang belajar-belajar baru deh (lolos),” tuturnya.
Ibu tiga anak itu mengaku terjun politik lantaran fans berat SBY (Susilo Bambang Yudhoyono). Ia masuk ke Demokrat pun dibujuk Ingrid Kansil.
“Jadi memang pas diajak sebelum-sebelumnya pernah diajak yang lain tapi aku kurang minat. Terus baru ini karena diajak Ingrid Kansil kebetulan, dan aku ngefans sama Pak SBY dan Ibu Ani ya oke,” katanya.
Dina Lorenza mengatakan sebenarnya tak ada niatan jadi anggota legislatif saat masuk Demokrat. Tapi ia diminta ikut pencalonan setelah dapat masukan dari mendiang Ani Yudhoyono.
“Aku pikir masuk ke partai itu nggak usah ikut begitu, masuk saja sudah, ternyata pas masuk, ngobrol sama Ibu Ani disuruh ikut. Jadi almarhumah yang membuka aku tentang politik, katanya politik tidak semua jahat, tidak semua kotor, tergantung niat hati kita ikut gimana,” pungkasnya.
Simak Video “Tanggapan Dina Lorenza soal Maraknya Kasus Perundungan“
[Gambas:Video 20detik]
(mau/wes)