
Jakarta –
Setelah kisruh review Clairmont, Codeblu kembali mengulas makanan di TikTok @codebluuu. Kali ini ia memuji kelezatan dan kesegaran sajian sushi Philadelphia Bali yang viral.
Unggahan Codeblu kembali menarik perhatian setelah ramai pemberitaan dirinya dilaporkan ke polisi usai mengungkap bakery Clairmont memberikan kue kedaluwarsa. Ia pun sudah menjalani pemeriksaan polisi pada Selasa, 11 Maret 2025.
Terlepas dari hal itu, unggahan Codeblu di Instagram dan TikTok masih banyak disorot. Pada 10 Maret 2025, ia akhirnya kembali membuat video review makanan.
Codeblu dan istrinya tampak dikirimi sepaket Philadelphia Bali, sushi yang tengah viral di Bali karena kesegaran dan tampilannya yang estetik. Codeblu pun memperlihatkan kemasan dan isian bento sushi tersebut.
Pemilik nama asli William Anderson ini memuji kemasan Philadelphia Bali yang dilengkapi ice pack untuk menjaga kesegaran sushi. Ada juga shoyu yang ditempatkan di botol-botol plastik kecil.
Codeblu menunjukkan nigiri salmon yang menggugah selera. Foto: TikTok Codebluuuu
|
Selanjutnya ia menunjukkan isian sushi salmon yang dipadati lembaran sashimi salmon dan topping ikura (telur ikan). Codeblu memuji rasa sushi ini yang menurutnya seimbang.
“Ini teksturnya unik banget. Oh gila cantik banget. Nasinya juga pas, nggak kebanyakan,” ujar Codeblu. Ia juga terpesona dengan nigiri salmon yang lembaran sashimi-nya terlihat tebal dan berwarna oranye cantik.
Ada juga sushi sandwich berisi alpukat, salmon, dan tobiko. Bagian luarnya berupa nori yang dilapisi tepung dan digoreng. Codeblu tak lupa memuji kesegaran tiap potong sushi yang ia cicipi meski sudah sejam dari diantar menggunakan mobil.
Di kolom komentar, Codeblu juga mengatakan sushi bento ini sudah sempurna. Semua elemen menurutnya dieksekusi dengan brilian.
Namun ia punya saran untuk variasi sashimi double cheese, menurutnya sedikit terlalu creamy. Codeblu juga merekomendasikan agar sumpit yang dipakai kualitasnya lebih bagus lagi.
Saat berita ini ditulis, unggahan Codeblu sudah ditonton lebih dari 2,3 juta kali. Banyak netizen ‘salah fokus’ dengan review Codeblu yang kali ini cenderung positif karena ia banyak memuji dan mengapresiasi makanan.
![]() |
“Tumben positif ngomongnya,” kata seorang netizen. “Ini endorse guys, jadi dibilang enak. Coba kalau review sendiri ditaruh kecoak buat meres atau nggak setidaknya gratisan,” sahut seorang netizen yang berpikir negatif.
Philadelphia Bali merupakan merek sushi lokal Bali yang tengah viral. Cabangnya ada di Jimbaran dan Canggu. Untuk di Canggu, lokasi tepatnya di Jalan Raya Tuka Nomor 1, Dalung.
Sushi ini bisa dibeli via aplikasi ojek online. Harganya mulai dari Rp 159 ribu untuk Salmon Maki Roll isi 6 buah. Philadelphia Bali juga terkenal dengan sushi set yang dikemas cantik di kotak kayu. Harganya mulai dari 590 ribu hingga Rp 2 juta.
(adr/odi)