
Jakarta –
Nina Mpok Alpa baru saja mengungkapkan kebahagiaannya tentang rumah barunya yang bergaya American Classic. Rumah yang kini menjadi sorotan publik ini merupakan hasil renovasi dari rumah lama yang dibelinya.
Saat diwawancarai di Studio Rumpi No Secret Trans TV pada Senin (7/4/2025), Nina menceritakan perasaan tinggal di rumah barunya. Ia merasa senang karena dulu menerima tamu di atas septictank.
“Sekarang mah udah nggak malu lagi nerima tamu gelar tiker di atas septictank. Kemarin begitu. Ngeluarin mobil dulu baru gelar karpet di atas septictank. Jadi alhamdulillah sekarang punya ruang tamu, ruang makan, dapurnya lega nggak empet-empetan gitu,” ujar Nina Mpok Alpa.
Mengenai proses renovasi, Nina menjelaskan bahwa rumah baru tersebut merupakan rumah lama yang direnovasi.
“Beli, jadi sebenarnya itu rumah lama, rumah dua jadi satu direnovasi sama kita, kita ganti plafonnya, kita ganti gentengnya, kita ganti catnya,” ungkapnya.
Saat ditanya tentang desain rumah, Nina mengungkapkan bahwa konsep rumah tersebut sepenuhnya diambil dari keinginan pribadinya.
Rumah Baru Mpok Alpa Foto: YouTube/Trans7 Official
|
Sebelum berhasil mendapatkan rumah baru, Nina bercerita tentang pengalaman pahitnya saat merenovasi rumah lama. Ia sempat tertipu pihak lain.
“Itu rumah lama direnovasi, emang yang rumah lama itu nabungnya di material, kita minta bangunin bahan-bahannya dari dia, saya minta RAB, nah duit saya berapa duit masuk. Sampai sekarang nggak ada kata-kata bangunan, ya sudah lah,” ujarnya.
Namun, berkat rezeki yang datang, Nina kini memiliki rumah yang lebih besar. Rumah baru Nina dilengkapi dengan berbagai fasilitas. Termasuk tujuh kamar yang diperuntukkan bagi keluarga dan pembantu rumah tangga hingga ada ballroom untuk membuat acara seperti karaoke.
“Ada aula, ada ballroom. Tenang saya punya speakers kalau mau karaoke bisa, kalau mau nginep bisa saya gelarin tuh karpet,” jelasnya.
Mengenai luas rumah, suaminya menyebutkan bahwa luas bangunannya mencapai 310 meter persegi, dengan tanah kosong seluas 800 meter persegi. Luas itu termasuk lahan parkir dan empang.
Dalam penjelasan tentang gaya rumah, suaminya menjelaskan rumah tersebut mengusung gaya American Classic dengan sentuhan khas Indonesia. Lantaran berseberangan dengan kali Krukut.
“American Krukut, kalau kita nyebrang kan kali krukut, jadi American Krukut,” ujar Ajie dengan candaan.
![]() |
Nina juga berbagi cerita tentang perabotan rumah yang sebagian besar didapatkan dari membeli sendiri. Sebelumnya rumah lamanya diisi dengan perabotan hasil endorse.
“Alhamdulillah isinya beli yang endorse rumah lama. Ini saya beli diskon semua, harga bangku Rp 28 juta jadi Rp 14 juta,” katanya.
Terkait dengan biaya total renovasi, Suami Nina mengaku tidak menghitung secara pasti. “Karena kita bukan developer, jadi kita nggak itung yang jelas abisnya ya duit,” pungkas suami Nina.
(fbr/nu2)