
Hanoi –
Kevin Pramudya Utama seorang content creator travel dan fotografi membocorkan cara mencari hidden gem yang hanya diketahui orang lokal. Caranya mudah, dengan memanfaatkan fitur ‘Browsing Assist’ yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S24 Series.
Laki-laki asal Semarang itu memang sering solo traveling. Tentu saja, alasan lebih bebas adalah faktor utama orang-orang sering memilih melancong sendirian. Dengan bepergian sendiri, traveler bisa mengeksplor segala sesuatu dengan leluasa. Apalagi, gadget sekarang sudah sangat meningkatkan pengalaman solo traveling.
“Jangan sampai, menurut saya, bahasa tuh jadi penghalang utama yang nggak bisa sama sekali dilewati gitu. Itulah kenapa adanya Galaxy AI ini dengan segala fitur bahasanya yang mendukung bikin kemudahan yang menurut aku orang-orang tuh jangan lagi deh takut buat solo traveling,” kata Kevin.
Bahasa tak hanya membuat kita kadang kesulitan mendapatkan kisah menarik dari warga lokal, tapi juga membuat kita kehilangan kesempatan menemukan hidden gem. Nah, dengan Galaxy AI, masalah ini bisa diatasi.
“Solo traveling itu kan juga butuh persiapan ya, jadi persiapan yang sudah aku cobain itu dengan ‘Browsing Assist’,” aku anak kelahiran 1997 tersebut.
“Kalau media-media asing, media yang sudah terkenal tuh paling itu-itu aja hidden gem-nya, padahal hidden gem itu banyak yang ditulis pakai bahasa lokal mereka,” sambungnya.
Nah, buat teman-teman yang mau mencari hidden gem ala warga lokal dengan Galaxy AI, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
Galaxy AI Foto: screenshot/detikINET
|
Pertama, buka browser dan pilih ikon translation. Pastikan kamu sudah menyesuaikan bahasa yang digunakan dengan memilih opsi yang ada di sebelah kiri search bar yang muncul di atas ikon tersebut.
Setelah itu, ketik pencarian dalam Bahasa Indonesia, misalnya ‘rekomendasi restoran tersembunyi di Hanoi’. Nanti, akan muncul tulisan Bahasa Vietnam yang tinggal kamu klik. Pencarian di browser akan muncul. Pilih salah satu link situs yang ingin kamu kunjungi. Untuk mengubah bahasa menjadi Bahasa Indonesia, pilih ikon mirip bintang berkelip, kemudian sentuh tulisan ‘Translate’. Pencarian di situs tersebut akan otomatis diterjemahkan ke dalam bahasa yang kamu inginkan.
Bedanya dengan browsing di peramban langsung, situs yang muncul dengan cara ini akan langsung mengarahkan kamu pada situs yang berbahasa lokal. Dengan begitu, rekomendasi yang diberikan akan lebih ‘warlok’.
Simak Video “Ragam Fitur AI Selain Penerjemah Real-Time di Samsung Galaxy S24 Series“
[Gambas:Video 20detik]
(ask/afr)