
Jakarta –
Bruno Fernandes sukses menjebol gawang Arsenal. Kapten Manchester United itu masuk sebuah daftar ekslusif yang hanya dihuni Mohamed Salah dan Erling Haaland.
Bruno Fernandes membuka keunggulan MU di akhir babak pertama dalam pertandingan di Old Trafford, Minggu (9/3). Dari situasi tendangan bebas, eksekusi gelandang top Portugal itu bersarang di sudut atas gawang Arsenal.
Bagi Fernandes, gol ini menajamkan statistiknya di sepanjang musim 2024/2025. Bruno Fernandes berarti sudah terlibat langsung di dalam terciptanya 25 gol MU (12 gol, 13 assist) di masing-masing dari tiga musim terakhir.
Mantan bintang Spoting CP itu menjadi hanya satu dari tiga pemain yang mencapainya untuk sebuah klub Premier League. Dua pemain lain yang mengukir torehan serupa adalah Mohamed Salah (Liverpool) dan Erling Haaland (Manchester City).
Arsenal akhirnya memaksakan hasil imbang usai Declan Rice mencetak gol balasan the Gunners. Dengan hasil ini Manchester United gagal meneruskan momentum usai kemenangan tipis atas Ipswich Town di laga sebelumnya.
“Saya kira dia selalu bisa diandalkan,” ucap Manajer MU Ruben Amorim usai pertandingan. “Kadang-kadang dia memang menunjukkan rasa frustrasi di beberapa momen yang lebih melukai dia daripada pemain lain.”
“Namun, lagi, dia juga selalu tersedia, selalu ada untuk bermain di berbagai posisi yang berbeda dan ketika kami kadang-kadang butuh sebuah gol, sebuah tendangan bebas, sebuah assist, dia selalu ada.”
Tak bisa dipungkiri bahwa Bruno Fernandes menjelma sebagai salah satu kalau bukan pemain terpenting bagi MU sejak bergabung pada musim dingin 2020. Secara keseluruhan, Fernandes telah membukukan 91 gol dan 75 assist dalam 275 penampilan untuk MU.
(rin/krs)