
Jakarta –
Bill Gates baru-baru ini menyebut perceraian dengan Melinda French Gates sebagai penyesalan terbesar dalam hidup. Miliarder usia 69 tahun itu membuat pengakuan jujur saat wawancara dengan Sunday Times. Bagaimana tanggapan Melinda?
Sang pendiri Microsoft menyebut walau dia lebih ceria sekarang setelah perceraiannya tahun 2021, dia tidak senang dengan bagaimana pernikahannya berakhir. “Itu kesalahan yang paling saya sesali,” katanya.
Meski mengalami kegagalan lain dalam hidupnya, perceraiannya menurutnya berada di urutan teratas. “Ada yang lain, tapi tidak ada yang penting,” tambah Gates, yang telah berkencan dengan Paula Hurd sejak 2023.
“Perceraian itu menyedihkan bagi saya dan Melinda setidaknya selama dua tahun,” katanya. Namun, Bill menyebut dia dan mantannya berhubungan baik dan sering bertemu. “Kami punya tiga anak dan dua cucu sehingga ada acara keluarga. Anak-anak baik-baik saja. Mereka memiliki nilai-nilai yang baik,” jelasnya.
Dalam wawancara dengan Elle, Melinda Gates menjawab singkat soal tanggapannya terhadap komentar mantan suaminya. “Anda tentu lebih banyak mencari di Google dari saya. Ya, perceraian menyakitkan dan bukan sesuatu yang saya harapkan terjadi pada keluarga siapapun,” ungkapnya.
Pasangan itu menikah pada tahun 1994. Ketiga anak mereka sekarang sudah dewasa adalah Jennifer, 28, Rory, 25, dan Phoebe, 22. Gates tidak menjelaskan secara detail apa yang memicu perceraian, meski ia mengakui pernah berselingkuh dengan seorang karyawan selama pernikahan.
Sebelum ia dan Melinda berpisah, Gates juga bertemu beberapa kali dengan pedofil Jeffrey Epstein, yang bunuh diri di penjara Manhattan tahun 2019. Gates mengatakan bahwa pria-pria itu berbicara tentang inisiatif kesehatan global tapi ia menghentikan pertemuan saat menyadari janji Epstein untuk membantu tidak dapat dipercaya.
Melinda Gates menyebut tahun 2022 bahwa hubungan suaminya dengan Epstein berperan dalam perceraian mereka. Dia bertemu dengan Epstein satu kali tahun 2013 di rumahnya di Manhattan dan itu mengganggunya.
Namun, Melinda Gates menjelaskan bukan itu faktor satu-satunya. “Itu bukan satu momen atau satu hal spesifik yang terjadi. Hanya saja ada satu titik waktu di mana ada cukup banyak hal di sana sehingga saya menyadari itu tidak sehat dan saya tidak bisa mempercayai apa yang kami miliki,” paparnya yang dikutip detikINET dari Independent.
Bill kemudian menanggapi akan selalu menyesal atas sakit yang dia sebabkan pada Melinda dan keluarga. “Saya mengagumi Melinda dan semua yang dia lakukan untuk meningkatkan kehidupan wanita dan anak perempuan di seluruh dunia, dan saya bersyukur atas pekerjaan yang terus kita lakukan bersama di yayasan kita,” ujarnya saat ini.
Juni 2024, sebulan setelah Melinda keluar dari Bill & Melinda Gates Foundation, dia sekali lagi merenungkan perceraiannya. Dia bersyukur berpisah secara pribadi dan tertutup. “Itu memberi kami privasi untuk melakukan apa yang perlu dilakukan secara pribadi,” katanya.
(fyk/fay)