Jakarta –
Timnas Indonesia vs Filipina bertemu di matchday terakhir Grup B Piala AFF 2024. Sayangnya, Indonesia harus tumbang dilawan The Azkals. Laga Garuda melawan Filipina berlangsung hari ini, Sabtu (21/12/2024), pukul 20.00 WIB, di Stadion Manahan, Solo.
Pertandingan berlangsung sengit. Salah satu yang paling membekas adalah ketika Muhammad Ferarri dapat kartu merah pada menit ke-42. Ferarri dikartu merah usai menyikut pemain Filipina, Kapten Indonesia terpancing emosi usai diganggu Amani Santos Aguinaldo dalam situasi jelang corner. Akibatnya, Indonesia harus main dengan 10 orang.
Akibatnya, netizen kecewa. Mereka menuliskan unek-unek dan pendapat mereka tentang laga dari timnas Garuda melawan timnas Filipina di babak pertama. Di X, nama ‘Ferarri’ langsung masuk trending topic. Sudah ada lebih dari 27.300 tweet yang menyantumkan nama sang kapten timnas Indonesia saat berita ini ditulis Sabtu (21/12/2024), pukul 22.30 WIB.
Komentar netizen +62 macam-macam, tapi seperti biasa, ada yang kepo dengan akun Instagram milik Aguinaldo.
“Sayang banget ferrari, kartu merah yang engga perlu,” kata @fajar_postman.
“Ferrari emang layak di kartu merah,” pendapat yang lain.
“Info ig aguinaldo,” ujar netter.
“catet namanya “aguinaldo”,” ucap @RizalAxna.
“Inilah pentingnya bisa mengendalikan emosi jika terkena pressure gangguan lawan. bad decision dari ferarri,” tulis @TweetFadli_HF.
Terpantau, akun Instagram milik Amani Aguinaldo (@amaniaguinaldo) dalam posisi private. Ada 80 post di Instagramnya, dengan 7.947 followers.
Dari pengalaman sebelumnya, netizen +62 termasuk cukup agresif. Contohnya ketika akun Instagram wasit Ahmed Al Kaf lenyap usai laga Indonesia vs Bahrain. Kontroversi yang memicu kemarahan netizen Indonesia kemungkinan adalah pemicunya.
Tapi detikers, ada baiknya jaga jempol. Marah-marah pun tidak ada artinya. Lebih baik fokus mendukung timnas Indonesia agar bermain semakin baik lagi.
(ask/ask)