
Rio de Janiero –
Brasil akan melawat ke Argentina pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Winger Brasil Raphinha bertekad mencetak gol untuk membawa timnya menang.
Duel Argentina vs Brasil akan digelar di Estadio Monumental, Buenos Aires, pada Rabu (26/3/2025) pagi WIB. Albiceleste memuncaki klasemen dan hanya membutuhkan satu poin untuk menembus putaran final. Sedangkan Seleccao (3) butuh kemenangan agar terhindar dari kejaran rival-rival di bawahnya.
Brasil tidak didukung rekor bagus menghadapi sang juara dunia. Sejak menang 2-0 di Copa America 2019, Brasil dua kali kalah dan sekali imbang dalam tiga pertemuan.
Adapun pertemuan terakhir kedua negara dimenangi Argentina dengan skor 1-0 di Maracana pada November 2023. Raphinha siap membawa tim Samba membalas kekalahan tersebut.
“Aku akan mencetak gol, persetan dengan mereka,” ceplos Raphinha kepada Romario TV. “Apapun yang terjadi.”
“Aku akan mengalahkan mereka! Tidak diragukan lagi! Aku akan mengalahkan mereka! Di dalam maupun luar lapangan jika diperlukan,” seloroh bintang Barcelona ini.
Raphinha toh sedang dalam performa impresif bersama Barcelona di musim ini. Pemain sayap kiri itu sukses menceploskan 27 gol dan 20 assist dalam 42 penampilan di seluruh kompetisi. Sedangkan bersama Brasil, Raphinha sukses mengemas empat gol dalam lima penampilan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
(rin/rin)