Dortmund –
PSG bukan tanpa perlawanan saat hadapi Borussia Dortmund. Pasukannya Luis Enrique punya banyak peluang termasuk dua tembakan kena tiang, tapi apes, nggak ada yang jadi gol.
Paris Saint-Germain (PSG) takluk 0-1 saat bertandang ke Borussia Dortmund dalam leg pertama semifinal Liga Champions, Kamis (2/5) dini hari WIB. Satu-satunya gol dicetak oleh Niclas Fullkrug di menit ke-36.
PSG sejatinya mampu beri perlawanan. Kylian Mbappe dkk lepas 14 tembakan dengan tiga mengarah ke gawang, termasuk dua tembakan yang membentur tiang.
Pelatih PSG, Luis Enrique bermuram durja. Tersirat, dirinya sebut timnya apes!
“Inilah sepakbola, kadang indah tapi kadang sebaliknya. Kami harus menganalisis pertandingan hari ini,” jelasnya dilansir dari Canal+.
“Kami begitu kecewa, termasuk dengan dua tembakan yang kena tiang. Dalam laga ini, kedua tim bisa bikin banyak peluang tapi Dortmund bikin gol dan kami tidak,” paparnya.
Luis Enrique menutup, PSG harus lebih tajam di leg kedua semifinal Liga Champions nanti pada Rabu (8/5) dini hari WIB. Luis Enrique nggak mau lagi timnya buang-buang peluang!
“Kami harus efektif di leg kedua nanti. Kami turut butuh dukungan penuh suporter di kandang,” tutupnya.
(aff/raw)