Jakarta –
Jonatan Christie membawa Indonesia kembali unggul atas Thailand di Thomas Cup 2024. Jonatan menyumbang poin usai menang rubber game.
Jonatan menghadapi Saran Jamsri di partai ketiga Indonesia vs Thailand di Grup C Thomas Cup 2024. Bermain di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chenghu, China, Senin (29/4/2024) siang WIB, juara All England 2024 itu menang 21-16, 13-21, 21-12.
Start Jonatan pada gim pertama cukup bagus dengan langsung unggul 4-0. Sejak saat itu, Jonatan terus memimpin perolehan angka.
Setelah unggul 11-6 saat interval, Jonatan melebarkan jarak menjadi enam poin atas Jamsri. Jonatan mencapai game point lebih dulu di kedudukan 20-12.
Namun, Jonatan tidak bisa langsung menghabisi lawan. Jamsri sempat meraih empat poin beruntun sebelum akhirnya Jonatan menyudahi gim pertama 21-16.
Jonatan mendapat perlawanan yang lebih sengit dari Jamsri pada gim kedua. Ia selalu tertinggal dari Jamsri sejak awal. Jonatan akhirnya kehilangan gim kedua 13-21.
Pada gim penentuan, Jonatan bangkit. Ia dua kali merebut empat poin beruntun untuk unggul 8-4 atas Jamsri.
Jonatan tak memberi Jamsri kesempatan untuk mengembangkan permainan. Ia sempat unggul 10 poin di kedudukan 16-6.
Jonatan akhirnya mengunci kemenangan 21-12 usai pengembalian bola Jamsri ke arah belakang dinyatakan keluar. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin selanjutnya akan menghadapi Sirawit Sothon/Natthapat Trinkajee.
Simak Video “Rangking BWF Terbaru Jonatan Christie dan Anthony Ginting Seusai BAC“
[Gambas:Video 20detik]
(nds/cas)