
Jakarta –
Kisah menyedihkan datang dari seorang ibu di Malaysia. Ibu itu telah menyiapkan banyak makanan untuk acara halalbihalal, tetapi tidak ada tamu yang datang.
Setelah bulan Ramadan, umat muslim biasanya berkumpul kembali untuk melakukan acara halalbihalal. Mereka menikmati banyak makanan enak, sekaligus bersilaturahmi.
Tentu mereka yang menjadi tuan rumah perlu menjamu tamu dengan sebaik mungkin. Biasanya ada persiapan seperti menghias dan membersihkan rumah sampai menyiapkan suguhan makanan.
Setelah melakukan banyak persiapan, tuan rumah pasti ingin tamu udangannya hadir dan bisa menikmati acara bersama. Sayangnya, tidak semua sesuai ekspektasi. Sebab, ada juga tamu yang tiba-tiba membatalkan kehadirannya hingga membuat persiapan yang dilakukan tuan rumah sia-sia.
Seperti cerita yang dibagikan oleh seorang netizen anonim di X. Melalui cuitannya, netizen ini mengungkap pengalaman menyedihkan yang dialami ibunya belum lama ini, lapor mstar.com.my (14/04).
Ia bilang ibunya semalam seharusnya menjamu tamu di rumah. Oleh karena itu, ibunya menghabiskan banyak waktu untuk masak di rumah. Sayangnya, ketika semua sudah siap dan hari sudah malam, tidak ada tamu yang datang ke rumah.
“Jadi ibu saya menghabiskan banyak waktu untuk melakukan persiapan dan masak. Tapi sampai malam pun gak ada yang datang,” ujarnya.
(Gambar hanya hiasan) Ibu ini telah masak dan menyiapkan makanan untuk para tamu. Foto: mstar.com.my
|
Hal ini tentu membuat sang ibu bertanya-tanya mengapa tidak ada tamu yang datang. Setelah ditanyakan langsung, tamunya pun menjawab kalau tidak jadi ke rumah.
Netizen ini pun kaget mengetahui alasan yang diberikan tamu ibunya. Ia tidak menyangka di tahun 2024 masih ada orang seperti ini.
“Sangat mengejutkan, bagaimana di tahun 2024 perkara seperti ini masih terjadi,” pungkas netizen di X itu.
Ia kecewa karena tamu ibunya tidak bilang sejak awal, tetapi memberi kabarnya setelah semua makanan telah disiapkan. Ia pun kecewa karena sikap tamu itu membuat keluarganya jadi menunggu tanpa kejelasan.
Netizen ini berharap tamu ibunya memberi kabar, seperti ini, “Satu WhatsApp ringkas ‘maaf tidak bisa hadir’ sudah cukup memberi kesan baik.”
Sebenarnya ia dan ibunya tidak marah kalau memang tidak ada tamu datang. Namun, ia berharap tamu memberi kabar lebih awal jika memang tidak datang.
Karena para tamu tidak ada yang datang, masakan ibunya pun akhirnya dibagikan ke saudara yang tinggalnya dekat-dekat rumahnya.
Ia juga memberi saran dengan mengungkap, “Sekadar peringatan, jika Anda tidak dapat datang, silahkan bilang dari awal dan jangan biarkan tuan rumah menunggu dengan sia-sia.”
![]() |
Cuitan netizen ini pun menarik perhatian netizen lain di X. Rupanya netizen lain banyak yang pernah mengalami hal menyedihkan serupa.
Seorang netizen berkomentar, “Sikap yang biasa setiap tahunnya. Berubalah wahai manusia yang berakal. Jangan menyusahkan orang.”
Netizen lain membagikan pengalaman serupa, “Yeee baru kejadian tadi, udah siap mau keluar, mobil juga siap, tapi tidak jadi karena tamu datang, dan akhirnya masak. Sudah ditunggu dari zuhur sampai asar ternyata nggak ada tamu yang datang.”
Simak Video “Masjid Syuhada Yogyakarta Sediakan 30 Menu Buka Puasa Selama Ramadan “
[Gambas:Video 20detik]
(aqr/adr)