
Jakarta –
Pertamina Enduro VR46 akan memulai petualangan di MotoGP 2025 pada akhir pekan ini. Franco Morbidelli bisa menjadi andalan tim balap Valentino Rossi itu.
MotoGP Thailand yang menjadi seri membuka musim balap 2025. Sirkuit Buriram tempat balapan pertama adu cepat kuda besi musim ini pada 28 Februari sampai 2 Maret 2025.
Perpindahan pebalap MotoGP sudah dilakukan sejak musim 2024 berakhir. Pertamina Enduro VR46 ditinggal oleh Marco Bezzecchi, mendatangkan Morbidelli. Sementara Fabio Di Giannantonio masih dipertahankan.
Karena Pramac sudah pindah ke Yamaha, Pertamina Enduro VR46 menjadi tim staelit utama pendukung tim pabrikan Ducati. Diggia mendapat dukungan sama dengan rider pabrikan Ducati, menggunakan mesin motor Desmosedici GP24.9.
Sementara itu, Morbidelli masih menggunakan motor lama Ducati, Desmosedici GP24. Motor itu sudah digunakan oleh Morbidelli sejak musim lalu, jadi rider berusia 31 tahun itu tak perlu melakukan adaptasi lagi menatap musim baru kali ini.
Sebelumnya, Morbidelli sudah bilang bahwa dirinya mempunyai keuntungan kecil dengan menunggangi Desmosedici GP24.
“Ya, itu menjadi keuntungan kecil dan kami akan mencoba untuk mengeksploitasi itu,” kata Morbidelli di GP One.
Morbidelli sudah membuktikan diri bisa bersaing di posisi lima besar pada saat sesi practice MotoGP Thailand 2025. Sementara itu, Diggia ada di posisi ke-15.
Diggia memang tak sedang dalam kondisi fit. Dia mengalami kecelakaan di tes Sepang pada awal bulan Februari. Bahkan, Diggia mengaku memulai musim dari kondisi nyaris 0 persen.
Oleh karena itu, Morbidelli yang akan menjadi sandaran utama Pertamina Enduro VR46 untuk mengincar podium di MotoGP Thailand 2025.
“Saya percaya diri untuk kualifikasi, di mana misinya adalah untuk meraih row pertama dan untuk balapan sprint,” kata Morbidelli dalam rilis yang diterima detikSport.
Simak juga Video Morbidelli Puas dengan Motor Lama Ducati Setelah Tercepat di Sepang
(cas/krs)