Jakarta –
Hati-hati ada penipuan mengatasnamakan Sistem Inti Administrasi Perpajakan atau Coretax Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan. Dalam hal ini masyarakat diminta selalu berhati-hati atas berbagai bentuk penipuan yang ada.
Melalui Instagram resmi pribadinya @ditjenpajakri, DJP memastikan tidak pernah meminta wajib pajak untuk melakukan verifikasi data terkait Coretax melalui telepon, WhatsApp, atau meminta mengunduh file dengan format APK.
“Waspada penipuan mengatasnamakan Coretax DJP. DJP tidak pernah melakukan verifikasi data melalui telepon, WhatsApp atau meminta mengunduh file dengan format APK,” kata DJP dalam unggahannya, Kamis (16/1/2025).
Dalam hal ini wajib pajak dapat melakukan perubahan data secara mandiri melalui Coretax DJP.
“Tetap waspada terhadap segala bentuk penipuan dan laporkan melalui kanal pengaduan resmi DJP,” ucapnya.
Sebagaimana diketahui, Coretax yang baru diluncurkan 1 Januari 2025 banjir keluhan dari masyarakat karena sulit diakses. Momentum ini dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab yang ingin mengambil keuntungan.
DJP sendiri terus melakukan perbaikan dalam implementasi Coretax. Harapannya tidak ada lagi masalah yang dihadapi oleh wajib pajak dalam mengakses layanan Coretax DJP.
Sampai 13 Januari 2025 pukul 10.00 WIB, wajib pajak yang sudah berhasil mendapatkan sertifikat digital/sertifikat elektronik untuk menandatangani faktur pajak berjumlah 167.389. Sementara itu, wajib pajak yang sudah berhasil membuat faktur pajak sebanyak 53.200 dengan jumlah faktur pajak yang telah diterbitkan sebanyak 1.674.963 dan faktur pajak yang telah divalidasi atau disetujui sebesar 670.424.
“DJP terus melakukan perbaikan dengan harapan tidak ada lagi masalah yang dihadapi oleh wajib pajak dalam mengakses layanan Coretax DJP. Kami mengucapkan terima kasih atas kerja sama dan kesabaran wajib pajak dalam membantu pemerintah memiliki sistem informasi yang maju,” kata Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Hubungan Masyarakat DJP Dwi Astuti dalam keterangan tertulis, Senin (13/1).
(kil/kil)