Jakarta –
Mengawali awal tahun, kamu bisa fokus mengonsumsi makanan bernutrisi dan menyehatkan. Jangan lewatkan jenis makanan yang baik untuk menjaga kesehatan jantung.
Jantung merupakan organ vital manusia. Fungsinya hampir berpengaruh dengan seluruh organ tubuh lainnya. Oleh karenanya, jika jantung bermasalah, bisa membahayakan kelangsungan hidup.
Penting untuk selalu menjaga kesehatan jantung. Pola makan yang kaya akan nutrisi bisa mengurangi risiko terserang penyakit jantung secara umum.
Meskipun ada banyak makanan yang bisa meningkatkan kesehatan jantung, tetapi kamu perlu lebih fokus terhadap makanan tertentu.
Melansir eatingwell.com (05/01/2025), berikut daftar 5 makanan sehat untuk jantung:
1. Ikan berlemak
Salah satu ikan berlemak, seperti salmon baik untuk meningkatkan kesehatan jantung. Foto: Getty Images/kajakiki
|
Ikan berlemak mengandung asam lemak omega-3 yang baik untuk meningkatkan kesehatan jantung.
Pasalnya, kandungan asam lemak omega-3 di dalamnya dapat mengurangi peradangan, menurunkan tekanan darah, dan menurunkan trigliserida yang merupakan faktor penentu kesehatan jantung.
Kandungan omega-3 juga berfungsi sebagai pengencer darah alami, sehingga aliran darah ke jantung lebih lancar dari risiko penyumbatan pembuluh darah berkurang.
Ahli gizi Patricia Bannan merekomendasikan konsumsi rutin dua jenis ikan berlemak. Untuk makan malam, ahli tersebut merekomendasikan salmon atau makarel panggang dengan tambahan lemon dan taburan rempah.
2. Sayuran hijau
Sayuran hijau, seperti bayam juga bisa mulai dikonsumsi karena kandungannya baik untuk jantung. Foto: Getty Images/iStockphoto
|
Sayuran berdaun hijau merupakan sumber makanan terbaik. Di dalamnya terkandung antioksidan dan kalium yang dapat mendukung kesehatan jantung.
Magnesium di dalamnya juga dapat membantu menjaga irama jantung normal dan mengurangi risiko aritmia.
Sayuran hijau juga biasanya mengandung potasium yang baik untuk menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko penyakit jantung.
Disarankan untuk mengonsumsi bayam hingga kangkung yang mengandung banyak kalium untuk mengatur tekanan darah. Sayuran tersebut juga mengandung nitrat yang dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah.