
Jakarta –
Tak hanya ketupat, lontong juga jadi salah satu hidangan lebaran populer. Jika ingin membuat sendiri, ada 3 cara yang bisa dilakukan agar lontong pulen dan harum.
Selain kue-kue dan cake, ketupat atau lontong lebaran komplet selalu jadi suguhan spesial lebaran. Membuat lontong sendiri bisa jadi pilihan yang menarik. Selain cara tradisional, juga ada cara lain yang lebih praktis dan modern. Dalam waktu 30 menit lontong pulen siap disajikan.
Yang terpenting siapkan daun pisang yang bagus. Jika ada gunakan daun pisang batu. Atau daun pisang kepok. Potong-potong sekitar 25×25 cm dan lap hingga kering dan bersih. Untuk daun pisang yang keras, panggang sebentar di atas bara api kompor hingga layu agar tidak pecah saat dibungkus.
Lontong pulen dan harum bisa dibuat dengan 3 cara berikut ini.
1. Cara membuat lontong direbus biasa
lontong Foto: Getty Images/iStockphoto/Ika Rahma
|
Pertama siapkan beras yang sudah dicuci bersih. Kemudian buat gulungan atau contong dari daun pisang. Semat salah satu ujungnya dengan lidi. Isi contong dengan beras sebanyak 1/2 tinggi gulungan daun pisang lalu semat dengan lidi
Susun lontong dengan posisi berdiri di dalam kukusan atau panci besar. Jangan menaruh terlalu banyak agar ada ruang untuk airnya. Tuangi air hingga lontong terendam. Masak lontong selama 2 jam atau lebih tergantung banyaknya lontong.
Setelah lontong matang, angkat segera dan tiriskan dengan posisi berdiri hingga airnya mengering. Lalu susun dan simpan dalam wadah bersih. Setelah dingin benar lontong bisa dipotong-potong dan disajikan.
2. Cara membuat lontong aronan
![]() |
Lontong aronan adalah lontong yang terbuat dari nasi aron. Aron merupakan teknik memasak dengan cara merebus beras dalam air secukupnya sampai setengah masak.
Pertama, cuci beras hingga bersih. Kemudian, rebus beras dengan takaran air sekitar setengah dari berat beras. Masak hingga air habis terserap beras. Angkat dan biarkan hingga dingin.
Taruh beras aronan di atas selembar daun pisang, sebanyak 2/3 dari tinggi gulungan. Jangan terlalu banyak atau padat agar lontong tidak pecah. Semat kedua ujungnya dengan lidi.
Rebus lontong dalam air selama 30 menit atau hingga lontong matang. Angkat dan tiriskan dengan posisi berdiri hingga kering dan dingin.
Simak Video “Bandeng Presto Jadi Buruan Jelang Lebaran, Sehari Produksi Hingga 2 Kuintal“
[Gambas:Video 20detik]