
Jakarta –
VinFast sudah mengapalkan 2.500 unit mobil listrik VF3 untuk pasar Indonesia. Mobil yang diimpor dari Vietnam itu mulai dikirim ke garasi konsumen sehingga bisa dipakai momen lebaran.
“Barusan kami kirim 2.500 unit ke Indonesia pakai kapal Silver Queen, baru sampai Jakarta,” kata CEO of VinFast Asia Pham Sanh Chau di Jakarta Pusat, Kamis (20/1/2025).
Silver Queen bersandar di Pelabuhan MPC, Hai Phong, pada 4 Maret 2025. Dengan memuat hampir 2.500 mobil listrik VinFast, kapal tersebut secara resmi meninggalkan pelabuhan pada malam 8 Maret 2025 untuk mengirim kendaraan ke pasar Indonesia.
Pengiriman ini mencakup empat model mobil: VF 3, VF 5, VF e34, dan Nerio Green. Model-model ini diproduksi khusus untuk pasar Indonesia dengan posisi setir di sisi kanan. Setibanya di pelabuhan Indonesia, VinFast akan mendistribusikan EV tersebut ke dealer untuk dapat segera dikirimkan kepada pelanggan.
Khusus VF3, salah satu mitra dealer VinFast, Direktur PT Arimbi Amarta Pura, Angga Prawira Awang mengatakan VF3 sudah bisa digunakan konsumen untuk lebaran, sebab pihaknya sudah mulai mengirimkan hingga 30 unit per hari.
“Sudah cukup banyak dari mobilnya baru sampai sekitar minggu lalu tanggal 15-an, terus ada proses cukai dan kawan-kawan. Per hari ini ada delivery kirim 20-30 unit per hari,” kata Angga.
“Sudah, sudah (bisa dipakai lebaran),” tambahnya lagi.
SUV listrik mungil itu berhasil membetot perhatian publik. Dalam ajang IIMS 2025, VF 3 diuji coba sebanyak 1.582 kali selama 10 hari acara atau kurang lebih sebanyak 150 kali per harinya.
VF 3 menjadi alternatif untuk calon pengguna yang ingin memiliki kendaraan listrik yang ringkas, fungsional, dan harga tetap terjangkau. Dengan panjang 3.190 mm dan tinggi 1.652 mm, VF3 dirancang untuk menyusuri jalanan kota yang padat.
Mobil ini menggunakan roda 16 inci dan memiliki ground clearance 175 mm, membuat mobil ini sangat cukup untuk menghadapi padatnya perkotaan. Namun VF 3 juga menarik secara bentuk bodi yang kokoh namun ringkas, dengan desain futuristik yang dipadukan dengan keringkasan, menjadikannya pilihan menarik bagi pembeli kendaraan listrik pertamanya.
Salah satu yang tertarik oleh mini SUV EV ini adalah Erick Thohir, ketua PSSI ini langsung memesan VF 3 berwarna Crimson Red. Setelah penandatanganan kemitraan resmi antara VinFast dengan PSSI selama satu tahun ke depan pada Sabtu lalu (22/2).
(riar/din)