Jakarta –
Di Depok, beberapa tempat ngopi buka sejak pagi sehingga bisa jadi tujuan mengisi perut sebelum olahraga atau berangkat kerja. Mereka juga menawarkan menu sarapan nikmat pendamping kopi.
Depok kini dipadati banyak tempat ngopi, mulai dari konsep kedai, kafe, hingga coffee shop. Beberapa di antaranya memilih buka sejak pagi untuk menjaring pasar yang lebih luas.
Jadi, mereka yang ingin menumpas lapar sebelum olahraga pagi maupun berangkat kerja bisa mampir ke sini. Konsep yang ditawarkan tiap tempat pun berbeda, seperti kopitiam sampai coffee shop cozy ala rumahan.
Berikut rekomendasi 10 tempat ngopi pagi di Depok:
1. Dadi’s Kopitiam
Foto: Google Image/Lutfiar Adriansyah
|
Di Jalan Siliwangi Nomor 7, Depok, ada Dadi’s Kopitiam yang menjadi kopitiam pertama di Depok. Tempat ini buka sejak pukul 7 pagi hingga 12 siang.
Menu kopinya ada Kopi O alias kopi hitam, Kopi Susu, Kopi Susu Butter, Kopi Tarik, hingga Kopi Cokelat. Harganya mulai dari Rp 12 ribuan. Untuk menu sarapannya bisa pesan roti bakar, srikaya butter, aneka dimsum goreng, dan dimsum kukus.
2. Jacob Koffie Huis
Foto: Google Image/Heyru
|
Kalau mau menyeruput kopi dengan suasana bangunan rumah Belanda yang cozy, mampirlah ke Jacob Koffie Huis di Jalan Kemuning Nomor 1, Depok. Terdapat area indoor dan outdoor yang dapat dipilih. Tempat makan ini buka sejak pukul 8 pagi.
Pilihan kopinya beragam, bahkan ada Magic yang lagi tren seharga Rp 35 ribu per cangkir. Ada juga Latte, Piccolo, Mocha, dan Cappuccino yang jadi favorit. Supaya makin kenyang, pesan juga French toast, aneka sandwich, atau salad di sini.
3. Bagi Kopi
Foto: Google Image/Adella benita Puspita Sari
|
Belum lama dibuka, Bagi Kopi di Jalan Margonda Dalam Nomor 6, Depok langsung jadi tujuan ngopi anak-anak muda di Depok. Mereka juga buka sejak pagi, tepatnya pukul 7 sampai 12 malam.
Secangkir kopinya dibanderol Rp 20 ribuan. Pilihannya ada es kopi susu gula putih, es kopi susu Vietnam, hingga yang diberi hazelnut. Terdapat juga kopi klasik berbasis espresso seperti caffe latte, cappuccino, dan Americano. Untuk menu camilannya, kamu bisa pesan kentang goreng saus bolognaise, tahu walik, atau chicken wings.
4. The Gade Coffee & Gold Depok
Foto: Google Image/Festie Martina Ardan
|
The Gade Coffee & Gold Depok berlokasi di sebelah Kantor Pegadaian yang ada di Jalan Siliwangi Nomor 7. Tempat ngopi ini buka setiap hari, kecuali Minggu, sejak pukul 8 pagi sehingga kerap jadi tujuan sarapan.
Selain kopi berbasis espresso, The Gade Coffee & Gold Depok juga menawarkan kopi manual brewing. Ada Vietnam drip, French Press, dan aeropress. Harganya Rp 25 ribuan. Kalau lapar, bisa pesan odading, roti bakar, dan pisang goreng enak di sini.
5. Oi Coffee & Eatery
Foto: Google Image/Hikmal Dimensi
|
Serba putih, kafe cozy Oi Coffee & Eatery bisa disambangi di Ruko River View Jl. Komjen.Pol.M.Jasin Nomor 1, Cimanggis. Tempat ngopi ini sudah buka sejak pukul 8 pagi.
Banyak juga pengunjung yang work from cafe di sini. Kamu dapat mencicipi ragam menu kopi, seperti Latte, Moccacino, Salted Caramel Latte, Americano, hingga Es Kopi Susu Oi yang merupakan menu signature mereka. Harganya mulai dari Rp 26 ribuan.
Selengkapnya di halaman selanjutnya.