Minggu, Mei 12

Jakarta

Samsung Galaxy S sudah menjadi ponsel mitra Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) sejak tahun 2020. Kemitraan itu bukan tanpa alasan karena ponsel flagship Samsung bisa dipakai memainkan MLBB dengan kualitas rata kanan.

Hal ini dibuktikan langsung oleh Professional Caster dan Esport Analyst Ryan Batistuta. Menurutnya Galaxy S24 Ultra yang merupakan ponsel terbaru dan tercanggih Samsung saat ini tidak hanya bisa memainkan game dengan optimal tapi juga dipakai berkompetisi di level profesional.

Pria yang kerap disapa KB ini secara khusus memuji baterai Galaxy S24 Ultra yang besar dan tahan lama serta teknologi pengisian yang ngebut untuk membantu pro player berlatih sehari-hari.


“Pro player itu scrim rata-rata 8-10 jam per hari dan itu sudah pasti mereka butuh banget baterai yang sangat memadai,” kata KB dalam acara Epic Gaming #withGalaxy S24 series di Jakarta, Kamis (28/3/2024).

“Kita kalau ngomongin soal fast charging itu kan juga ngebantu banget. Kalau misalkan scrim nggak mungkin dong nggak ada evalnya, pasti di sela-sela scrim itu mereka charging itu sudah pasti bakal keisi lagi dengan sangat cepat jadi mereka bisa lebih lama lagi buat scrim,” sambungnya.

Professional Caster dan Esport Analyst Ryan Batistuta (kanan) Foto: Virgina Maulita Putri/detikINET

Prosesor Snapdragon 8 Gen 3 dan vapor chamber lebih besar yang mentenagai Galaxy S24 Ultra juga mendukung ponsel ini untuk memainkan game seperti MLBB dengan kualitas grafis hingga Ultra alias rata kanan.

Kualitas grafis tingkat tinggi juga bisa dinikmati dengan optimal berkat layar QHD+ dan refresh rate 120Hz. Apalagi tingkat kecerahan layar Galaxy S24 Ultra juga ditingkatkan hingga 2.600 nits.

“Plus menurutku ketika aku livestream juga aku nyoba itu banyak banget komentar-komentar positif yang bilang kalau ini benar-benar HD banget karena memang S24 ultra ini settingannya Ultra,” jelas KB.

Simak Video “Samsung Galaxy S24 Ultra Dikabarkan Bakal Adopsi Rangka Titanium
[Gambas:Video 20detik]

(vmp/vmp)

Membagikan
Exit mobile version