Senin, Oktober 28


Cibubur

Tiga aktor dari film ‘Perewangan’ berkunjung ke Trans Studio Mall Cibubur untuk mencoba langsung uji nyali di wahana rumah hantu bertema film mereka.

Davina Karamoy, yang berperan sebagai Maya, merasakan sensasi ketegangan di wahana horor ini. Dengan konsep yang dibuat sedekat mungkin dengan suasana film, wahana ini menghadirkan pengalaman horor yang mendebarkan bagi para pengunjung.

Davina, saat diwawancarai oleh tim detikTravel, berbagi cerita tentang film dan wahana tersebut. Soal lokasi syuting film “Perewangan,” Davina menyebut film itu mengambil gambar di Jawa Barat.


“Kalau misalnya tempatnya, aku bisa jawab itu ada di Padalarang, tapi kalau alasannya mungkin ke Direkturnya kali ya,” ungkap Davina, Jumat (25/10/2024).

Ia berharap wahana rumah hantu ini menjadi pengalaman berkesan bagi semua orang yang ingin merasakan sensasi khas film tersebut.

“Saya ingin tahu juga yang mudah-mudahan ini jadi rumah hantu yang memorable, yang bisa jadi kenangan buat semua,” tambah Davina.

Rumah Hantu Perewangan Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom

Ully Triani, artis yang memerankan tokoh Nyonya Sudarsih juga memberikan pesan untuk para penggemar film dan pengunjung wahana rumah hantu tersebut.

“Pesan untuk penonton, karena film ini tuh sebuah pelajaran hidup bagi semua orang. Kalau misalnya kita mau sesuatu, ya kita harus mau berusaha dan minta sama Tuhan, dan jangan pake perewangan,” ujar Ully.

Ia juga menekankan ada pesan moral di balik horor yang ditampilkan, terutama dalam menghadapi tantangan hidup.

Wahana rumah hantu ‘Perewangan’ ini menarik perhatian banyak pengunjung yang ingin merasakan atmosfer menyeramkan mirip film horor. Terinspirasi oleh kearifan lokal dan unsur mistis, wahana ini menawarkan detail nuansa mistis yang membuat setiap ruangan terasa mencekam.

Pengunjung akan diajak menyusuri lorong-lorong yang penuh efek visual dan jumpscare khas film ‘Perewangan’, sehingga akan menciptakan pengalaman yang menegangkan.

Wahana rumah hantu ini dibuka mulai 19 Oktober hingga 17 November dengan harga tiket Rp 150 ribu untuk weekdays dan Rp 180 ribu untuk weekend.

Rumah Hantu Perewangan di TSM Cibubur Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom

Berlokasi di lantai 3 Trans Studio Mall Cibubur, wahana ini beroperasi setiap hari dari pukul 12.00 hingga 20.00. Untuk merayakan Halloween, rumah hantu ‘Perewangan’ membawa nuansa khas film yang berhasil memikat para pengunjung pencinta horor.

Film ‘Perewangan’ sendiri berhasil mencuri perhatian publik, termasuk Dea dan Luna, dua penonton setia dari Jakarta yang sudah menonton film tersebut.

Luna pun membagikan antusiasmenya, “Seru, banyak jumpscare-nya juga,” ujar Luna.

Dea, yang juga berasal dari Jakarta, menambahkan, “Kalau dikasih kesempatan ke lokasi syuting, aku sih mau banget, apalagi aku yang selalu penasaran anaknya,” seru Dea.

Wahana rumah hantu ini berhasil memenuhi keinginan penggemar film yang penasaran dengan lokasi syuting dan suasana horor dari film ‘Perewangan’. Pengunjung merasakan langsung atmosfir menyeramkan yang diciptakan melalui berbagai efek visual dan suasana horor yang intens.

Wahana ini tidak hanya sekadar menghibur, tetapi juga membawa pesan moral yang tersirat, sebagaimana disampaikan Ully Triani, untuk mengingatkan pengunjung bahwa setiap usaha harus dilakukan dengan cara yang benar tanpa mengambil jalan pintas.

Siapkan tanggal liburanmu, Yuk Traveler! Ajak keluargamu dan nikmati keseruan di wahana horor yang mendebarkan ini. Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan sensasi mencekam dan serunya berbagi pengalaman bersama orang tercinta!

(wsw/wsw)

Membagikan
Exit mobile version