Rabu, Desember 25


Jakarta

Pemilik bengkel modifikasi Katros Garage, Andi Akbar alias Atenx, berbicara soal tren warna yang sedang digandrungi para pengguna motor matic. Menurut Atenx, sekarang pilihan warna cerah atau gonjreng makin disukai kalangan pengguna motor matic.

“Kalau anak-anak (pengguna motor) matic sekarang, lebih berani main warna. Karena sosial media kan sudah terbuka. Jadi mereka gampang lah cari referensi,” kata Atenx kepada wartawan di Jakarta belum lama ini.


Modifikasi Yamaha Aerox Alpha garapan Katros Garage Foto: Luthfi Anshori/detikOto

Atenx menambahkan, untuk melihat referensi warna bisa melihat warna velg motor yang sedang ngetren. Dari situ kemudian bisa diikuti pilihan yang cocok buat warna bodi motornya.

“Kalau mereka cari referensi warna, mereka bisa lihat di wheel color. Misalnya wheel color-nya merah, tinggal dicari lawannya apa gitu,” sambung Atenx. Atenx mengatakan, konsep warna yang bisa dijadikan referensi, salah satunya adalah warna Cybercity yang diterapkan di Yamaha Aerox Alpha. Tapi untuk mengaplikasikan warna cat seperti itu, pengguna motor matic harus hati-hati.

“Misalnya warna bunglon kayak (Aerox Alpha) Cybercity. Ini kan ada warna birunya, ada ungunya. Kadang-kadang ada juga yang main warna hitam, tapi dia polosan biasanya. Ada yang warna hitam, tapi ada efek glitte-nya,” jelas Atenx.

“Cuma kalau main cat begini, yang mesti diperhatikan adalah, kalau light cat, repair-nya nggak seperti cat biasa. Jadi, mesti hati-hati, dan pintar-pintar juga, mikir warnanya itu, jangka panjangnya, bakal susah nggak nyampur catnya? Atau, nyari catnya susah lagi nggak? Seperti itu,” tambahnya.

(lua/dry)

Membagikan
Exit mobile version