Jakarta –
Demi memberi kenyamanan saat berkendara setiap libur Natal dan Tahun Baru, Toyota kembali menggelar program tahunan Toyota Posko Siaga. Tahun ini tercatat ada 5 lokasi Toyota Posko Siaga 24 jam, dan dipastikan 300 Toyota Bengkel Siaga tetap beroperasi normal di hari libur Nataru 2024. Layanan Siaga Toyota ini akan beroperasi pada tanggal 21 Desember 2024 – 1 Januari 2025.
Menariknya, mobil komersial terbaru Toyota Hilux Rangga ikut bersiaga melayani konsumen. Toyota menyulap All New Hilux Rangga menjadi mobile Service untuk mendukung mobilitas dan services bagi pelanggan Toyota.
“Toyota menjaga mobilitas pelanggan di masa libur Natal dan Tahun Baru 2025 pada tanggal 21 Desember 2024 – 1 Januari 2025 dengan menghadirkan 5 Toyota Posko Siaga yang bersiap selama 24 jam dan 300 Toyota Bengkel Siaga yang tetap buka di hari libur Natal dan Tahun Baru. Berikan Total Peace of Mind, kami ingin memberikan total ownership experience terbaik kepada pelanggan, tanpa khawatir terkendala teknis kendaraan dimanapun berada,” jelas Marketing Director PT. Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.
All New Hilux Rangga dikonversi sebagai Toyota Mobile Service (TMS) yang akan menggantikan Toyota Transmover dengan tambahan kemudahan seperti pemasangan aksesoris dan perawatan menggunakan Toyota Car Care (interior dan eksterior). TMS memberikan kemudahan servis berkala dan perbaikan ringan dalam segi waktu dan lokasi yang lebih fleksibel. Layanan TMS ini dapat diakses customer dengan melakukan booking dan pemesanan terlebih dahulu ke dealer terdekat.
Bentuk konversi lain dari Hilux Rangga adalah dirombak sebagai Toyota EV Mobile Charging (TEMC). Mengandalkan ultra fast charging equipment yang aman ketika harus dibawa keliling setiap hari, mobil niaga serbaguna dengan mobilitas tinggi ini memberikan layanan isi daya baterai EV milik BEV Toyota dalam situasi darurat. Saat ini, layanan tersebut baru mengcover wilayah Jabodetabek, pelanggan yang membutuhkannya dapat menghubungi Customer Center di 1-500-315 atau WhatsApp TARRA di 0811-1500-315.
“Toyota memperluas konversi All New Hilux Rangga menjadi unit Toyota Mobile Service (TMS) untuk memberikan kemudahan layanan servis berkala dan perbaikan ringan mobil Toyota, ke tempat pelanggan dan tanpa biaya tambahan. Gantikan Toyota Transmover, TMS menggunakan basis All New Hilux Rangga Cab & Chassis Standard 2.4 Diesel MT yang diyakini sangat andal dan tangguh ketika harus mengunjungi pelanggan di perkotaan, pedesaan, hingga pelosok wilayah,” Anton Jimmi Suwandy menambahkan.
Demi coba memberi kenyamanan saat berkendara setiap libur Natal dan Tahun Bar. Tahun ini Toyota kembali menggelar program tahunan Toyota Posko Siaga. Foto: dok.Toyota Indonesia
|
Program tahunan Toyota kali ini juga menghadirkan Total Ownership Experience, Toyota selalu berusaha menawarkan solusi terbaik dan menyeluruh bagi pelanggan. Berikan kemudahan servis berkala, Toyota menghadirkan program T-CARE dalam bentuk bebas biaya jasa (free labor) dan suku cadang (free parts) sampai dengan servis berkala ke-7 (maksimal 3 tahun / 60.000 km) beserta keuntungan perpanjangan Toyota Warranty(Extended Warranty) 1 tahun / 20.000 km, dengan catatan pelanggan rutin servis berkala setiap 6 bulan sekali di bengkel resmi Toyota.
Pemilik LCGC disediakan opsi dua program, yakni T-CARE Lite dan T-CARE Lite+. T-CARE Lite merupakan program bebas biaya jasa (free labor) sampai dengan servis berkala ke-7 (maksimal 3 tahun / 60.000 km). Sementara T-CARE Lite+ merupakan paket hemat tambahan suku cadang dari servis berkala ke-2 sampai ke-7 (maksimal 3 tahun / 60.000 km) khusus untuk LCGC. Keuntungan perpanjangan Toyota Warranty(Extended Warranty) 1 tahun / 20.000 km, tetap dapat dimanfaatkan oleh pelanggan dengan syarat sama, rutin servis berkala.
Setelah masa T-CARE berakhir, pelanggan tetap dapat merawat kendaraan dengan kualitas terbaik. Pelanggan dapat memilih servis di bengkel resmi Toyota dengan Toyota Genuine Part atau nikmati fleksibilitas dengan T-OPT Part yang tersedia di seluruh OtoXpert dan Toyota Part Shop Partner di seluruh Indonesia.
Tidak hanya layanan servis rutin, di momen liburan Natal dan Tahun Baru Toyota menyediakan Toyota Posko Siaga beroperasi selama 24 jam di 5 lokasi strategis dan mudah dijangkau. Tim teknisi siap memberikan layanan servis berkala mobil Toyota dan perbaikan ringan yang masih dapat dilakukan di posko
Daftar Lokasi Toyota Posko Siaga 24 Jam Untuk Mendukung Liburan Nataru 2025:
1. Posko Kampar di Jl Raya Sumbar, Tj. Alai, Kec. XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Riau (Mesjid Emirat) 08117686966 https://maps.app.goo.gl/Y2djDpsDVe6RCu52A
2. Ungaran di rest Area Ungaran KM 429 A, Susukan, Kec, Ungaran Timur, Kab. Semarang, Jawa Tengah 50516 088226911011 https://maps.app.goo.gl/bqxo1xY88hbHjhMS9
3. Serang di rest Area KM 68, Toll Merak, Banjaragung, Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang 087782652000 https://maps.app.goo.gl/XdFmgrP99yedocGy6
4. Cikampek di KM 57+500 Jl. Tol Jakarta – Cikampek, Karawang Wetan, Kec. Karawang Timur, Karawang, Jawa Barat 41371 081320001457 https://maps.app.goo.gl/zJqohLg5aGZfucYt7
5. Probolinggo di SPBU 54 683 10 / Restaurant Utama Raya Jl. Raya Banyuglugur – Situbondo (3 KM arah timur PLTU Paiton) 081252130765 https://maps.app.goo.gl/8XWf5G1NYPocxz3X8
(lth/dry)